Kecelakaan Tragis di Jalan Lintas Musi Rawas-PALI: Pengendara Motor Tewas, Tiga Anak Menjadi Yatim Piatu

Kecelakan maut Di jalan Musirawas - Pali tiga anak harus menjadi yatim piatu -Doc/Foto.Ist-

REL,EMPATLAWANG.BACAKORAN.CO.ID — Sebuah kecelakaan fatal terjadi pagi ini di jalan lintas Kabupaten Musi Rawas-PALI, mengakibatkan Ahmad Joni (38), pengendara motor Honda Verza tanpa pelat nomor, meninggal dunia.

Kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 06.00 WIB di perbatasan Kecamatan BTS Ulu dan Kecamatan Muara Lakitan, ketika motor Joni bertabrakan dengan mobil Avanza bernomor polisi BG 1506 QE yang dikemudikan oleh Sunan (43) dari Desa Bangun Sari.

BACA JUGA:Verrel Uziel: Sosok Pemimpin BEM UI yang Berani Menantang DPR

BACA JUGA:Azizah Salsha Gugat Cerai Pratama Arhan? Pengadilan Agama Buka suara terhadap isu Tersebut!

Kejadian berawal ketika Joni, yang sedang menuju tempat kerjanya, melaju dari arah SP9 Kelurahan Bangun Jaya menuju PALI. Di dekat camp PAP, mobil Avanza yang melaju dari arah berlawanan menabrak motornya dengan keras, menyebabkan Joni terpental dan mengalami luka parah di kepala serta kaki.

Meski dilarikan ke Puskesmas BTS Ulu Cecar, Joni tidak dapat diselamatkan. Kejadian ini menyisakan duka mendalam bagi keluarganya, karena Joni meninggalkan tiga anak kecil yang kini menjadi yatim piatu setelah ibunya meninggal dunia 40 hari lalu. Anak bungsunya bahkan masih berusia beberapa bulan.

BACA JUGA:TP-PKK Gelar Pelatihan Membatik Jumputan Khas Lahat

BACA JUGA:Pimpin Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-63 di Griya Agung

Kapolsek BTS Ulu Cecar, Iptu Jemmy Amin Gumayel SH, mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian, mengevakuasi korban, dan mengumpulkan barang bukti serta saksi. Kasus ini akan ditangani lebih lanjut oleh Satlantas Polres Musi Rawas. 

“Kami menghimbau kepada semua pengendara untuk menghindari kecepatan tinggi di jalan lintas ini. Jalan ini sering dilalui oleh masyarakat lokal dan telah beberapa kali menjadi lokasi kecelakaan lalu lintas,” ujar Iptu Jemmy.

 

 

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan