Rutin Minum Air Hangat Bisa Bantu Hilangkan Lemak Perut: Benarkah?
Ilustrasi --
REL.BACAKORAN.CO - Banyak ahli kesehatan kini mengemukakan bahwa rutin mengonsumsi air hangat bisa berperan dalam mengurangi lemak perut.
Air, sebagai komponen vital dalam tubuh, sangat penting untuk menjaga hidrasi sepanjang hari.
Menurut pakar nutrisi Manisha Chopra, seperti dilaporkan Healthshots, minum air hangat dapat meningkatkan metabolisme tubuh.
"Ketika kita mengonsumsi air hangat, tubuh kita harus menyesuaikan suhu, yang pada gilirannya mengaktifkan metabolisme. Ini dapat membantu menurunkan berat badan," jelas Chopra.
Chopra juga menyebutkan bahwa air hangat dapat memecah lemak tubuh menjadi molekul yang lebih kecil, mempermudah proses pembakaran lemak.
Mengombinasikan konsumsi air hangat dengan pola makan seimbang dan aktivitas fisik dianggap bisa mempercepat proses pengurangan lemak perut.
BACA JUGA:Minuman Pagi yang Ampuh Membantu Penurunan Berat Badan
BACA JUGA:13 Buah dan Sayur yang Baik untuk Bayi Usia 6-12 bulan
BACA JUGA:Masker Magnet, Inilah Manfaat dan Efek Sampingnya?
Selain manfaat tersebut, minum air hangat juga berkontribusi pada kelancaran pencernaan.
Metabolisme yang optimal, pencernaan yang baik, dan penyerapan nutrisi yang efektif adalah kunci dalam proses penurunan berat badan yang berhasil.
Ahli gizi merekomendasikan konsumsi air hangat setidaknya 6-8 gelas per hari untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi.
Untuk hasil maksimal, Chopra menyarankan menambahkan perasan lemon dan madu dalam air hangat. "Ini dapat mempercepat laju metabolisme dan mempercepat penurunan berat badan," tambahnya.***