Casis Bintara dan Tamtama Diberikan Wejangan

Kabag SDM Polres Empat Lawang, Kompol M. Aidil Fitri, S.H., M.M saat menyampaikan materi Binlat kepada Casis Bintara dan Tamtama Gelombang I Tahun Ajaran 2024. Foto : Polres Empat Lawang. --

REL, Empat Lawang - Polres Empat Lawang, Polda Sumsel, menggelar kegiatan Binlat (Bimbingan Latihan) Casis Bintara dan Tamtama Gelombang I Tahun Ajaran 2024 pada hari Kamis (16/11/2023). 

Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam persiapan calon siswa Bintara dan Tamtama Polri untuk mengikuti pendidikan pembentukan.

Dalam Binlat tersebut, para calon siswa melaksanakan kegiatan pemberian materi tentang Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia. 

Materi ini diberikan oleh Kabag SDM Polres Empat Lawang, Kompol M. Aidil Fitri, S.H., M.M.

BACA JUGA:Pelaku Pencurian Diamankan Polsek Babat Supat

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah menyiapkan calon siswa rekruitmen Bintara Polri yang memiliki karakter bangsa Indonesia dan karakter Bhayangkara. 

Mereka diharapkan dapat mengikuti pendidikan pembentukan Casis Bintara dan Tamtama Gelombang I Tahun Ajaran 2024 dengan kualifikasi dan keunggulan yang dibutuhkan, sehingga dapat mewujudkan Polri yang presisi.

Dalam proses Binlat ini, peserta tidak hanya mendapatkan pemahaman tentang aspek hukum terkait tugas dan tanggung jawab kepolisian, tetapi juga diberikan wawasan dan keterampilan yang diperlukan untuk menjadi anggota Polri yang profesional dan bertanggung jawab.

Kegiatan ini mencerminkan komitmen Polres Empat Lawang dalam melahirkan generasi penerus Polri yang handal, berintegritas, dan mampu menjalankan tugasnya dengan baik untuk melayani masyarakat dan menjaga keamanan negara. (*)

Tag
Share