Sediakan Tiga Ribu Lowongan Kerja

JOB FAIR: Acara Job Fair yang berlangsung selama dua hari di Golden Sriwijaya Kota Palembang pada 24-25 Juni 2024. Foto: dok/ist--

REL, Palembang  – Pemerintah Kota Palembang kembali menggelar Job Fair yang berlangsung selama dua hari di Golden Sriwijaya Kota Palembang pada 24-25 Juni 2024. Sebanyak 3.000 lowongan kerja dari 40 perusahaan disiapkan untuk para pencari kerja.

Sekretaris Daerah Kota Palembang, Ratu Dewa, menyampaikan bahwa Job Fair kali ini menargetkan hingga 5.000 lowongan pekerjaan dengan perkiraan 10.000 pencari kerja yang akan hadir. “Job Fair ini diharapkan bisa efektif mengurangi angka pengangguran di Kota Palembang, dengan setidaknya 50 persen pencari kerja kita terserap,” ujarnya saat membuka kegiatan tersebut pada Senin (24/6/2024).

Ratu Dewa juga menambahkan bahwa Pemkot Palembang menjalin hubungan bilateral dengan beberapa negara seperti Jepang, Australia, dan Korea untuk memberikan kesempatan kerja di luar negeri bagi warga Palembang. 

Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Palembang, Rediayan Deddy Umrien, menambahkan bahwa jumlah pelamar pekerjaan di tahun 2024 mencapai 3.450 orang. Namun, jumlah tersebut masih bergantung pada kriteria yang ditetapkan oleh masing-masing perusahaan. 

BACA JUGA:Kloter Pertama Embarkasi Palembang Kembali ke Tanah Air

BACA JUGA:OKI Tuan Rumah LFN Regional Sumsel 2024

“Kami terus berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kota Palembang melalui berbagai macam pelatihan yang disediakan oleh Disnaker Kota Palembang sebagai bekal mereka,” kata Rediayan. Ia juga menyoroti peningkatan jumlah tenaga kerja yang magang di Jepang, di mana penerimaan tenaga kerja pada tahun 2023 menunjukkan bahwa 50 persen dari para pencari kerja sudah berhasil mendapatkan pekerjaan.

Job Fair ini merupakan salah satu upaya pemerintah kota untuk menekan angka pengangguran dan meningkatkan kualitas tenaga kerja lokal. Dengan adanya kesempatan kerja baik di dalam maupun luar negeri, diharapkan masyarakat Palembang dapat meraih pekerjaan yang lebih baik dan meningkatkan taraf hidup mereka. (*)

Tag
Share