REL, Lahat - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Lahat mencatat jumlah pendaftar rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 sudah mencapai 11.583 orang hingga Kamis 5 September 2024.
Jumlah itu merupakan masyarakat yang sudah resmi membuat akun di laman resmi Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) dengan menyertakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang dimilikinya.
Sementara pelamar yang telah berhasil melakukan submit atau menyelesaikan pendaftaran CPNS 2024 dengan mengisi seluruh dokumen persyaratan sebanyak 4.225.
Baru-baru ini ada kendala E-Meterai bermasalah, sehingga pendaftaran CPNS 2024 diperpanjang hingga 10 September.
BACA JUGA:Sumur Kering, Warga Pagar Alam Cuci Pakaian di Sungai
BACA JUGA:Salah Pertimbangkan Ikuti Jejak Sadio Mane?
Perpanjangan pendaftaran ini dilakukan lantaran terjadinya kendala teknis pada sistem E-meterai. Sehingga banyak pelamar yang belum melakukan pembubuhan meterai untuk menyelesaikan pendaftaran.
Kepala BKPSDM Lahat Aries Farhan mengatakan bahwa jumlah pelamar di Lahat tergolong tinggi. Nomor satu di Provinsi Sumsel mencapai 11.583 orang. "Ya, untuk kuota formasi yakni 932 formasi CASN," ujarnya.
Dilatakannya, bahwa pihak membenarkan telah mendapatkan surat dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui Surat Plt. Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor: 5900/B-KS.04.01/SD/K/2024 tentang perpanjangan pendaftaran.
"Ya karena ada kendala teknis pada E-Materai, sehingga diperpanjang jadwalnya," ujarnya. (*)