Lionel Messi Bawa Argentina Hancurkan Bolivia 6-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Rabu 16 Oct 2024 - 13:21 WIB
Reporter : Riski
Editor : Riski

REL , BACAKORAN.CO -  Performa luar biasa Lionel Messi berhasil membawa tim nasional Argentina meraih kemenangan telak 6-0 atas Bolivia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Amerika Selatan, yang berlangsung di Stadion Monumental Antonio Vespucio, Rabu malam.

Bermain sebagai penyerang sayap kanan sejak menit pertama, Messi tampil dominan sepanjang pertandingan.

Gol pertamanya tercipta pada menit ke-19 setelah menerima umpan matang dari Lautaro Martinez.

Messi kemudian berperan sebagai pembuat assist untuk gol kedua yang dicetak oleh Lautaro Martinez pada menit ke-43.

BACA JUGA:Kekalahan Menyakitkan dari China, Jay Idzes Langsung Minta Maaf:

BACA JUGA:Shin Tae-yong: Timnas Indonesia Tampil Terbaik Meski Kalah dari China

Tak lama kemudian, pada menit 43+3, Julian Alvarez ikut mencetak gol dengan memanfaatkan umpan akurat dari Messi, menutup babak pertama dengan skor 3-0 untuk Argentina.

Memasuki paruh kedua, Argentina tetap menunjukkan intensitas serangan yang tinggi.

Gol keempat hadir melalui kaki Thiago Almada, yang baru saja masuk ke lapangan pada menit ke-61 untuk menggantikan Julian Alvarez.

Messi kemudian melanjutkan aksinya yang mengesankan dengan mencetak dua gol tambahan dalam waktu singkat.

BACA JUGA:Indonesia Siap Membalas Kekalahan di Masa Lalu Melawan China Di Kualifikasi Piala Dunia 2024!

BACA JUGA:Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs China, Misi Raih Tiga Poin

Gol kelima dilesakkannya pada menit ke-84, dan hanya dua menit kemudian, ia menorehkan hattrick, memastikan kemenangan 6-0 bagi Argentina.

Kemenangan ini membawa Argentina kokoh di puncak klasemen kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Amerika Selatan Conmebol dengan mengumpulkan 22 poin dari 10 pertandingan.

Selanjutnya, Argentina dijadwalkan menghadapi tuan rumah Paraguay pada 14 November 2024, sebelum menjamu Peru lima hari setelahnya.

Kategori :