REL,BACAKORAN.CO – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pesan tegas kepada pelatih Shin Tae-yong dan skuad Timnas Indonesia jelang laga melawan Arab Saudi dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Erick meminta seluruh elemen tim untuk melakukan introspeksi diri usai kekalahan telak 0-4 dari Jepang pada pertandingan sebelumnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Kekalahan tersebut memperpanjang rentetan hasil buruk Indonesia, yang belum meraih kemenangan dalam lima pertandingan babak ketiga. Timnas hanya mengemas tiga poin dari tiga hasil imbang dan dua kekalahan, menempatkan mereka di posisi juru kunci Grup C.
BACA JUGA:Nasib Shin Tae-yong di Ujung Tanduk, Dua Legenda Inter Milan Jadi Opsi Pelatih Baru!
Laga Penting untuk Harapan Garuda
Pertandingan melawan Arab Saudi pada Selasa (19/11) menjadi momen krusial bagi skuad Garuda. Erick menegaskan, laga ini adalah kesempatan untuk menunjukkan perbaikan dan menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.
“Saya tidak mau ada ego individu. Tim ini milik Indonesia, bukan milik saya, pelatih, atau pemain. Dengan kualitas yang ada sekarang, ekspektasi masyarakat juga tinggi. Jadi semuanya harus memberikan yang terbaik,” ujar Erick di Stadion Madya, Senayan.
BACA JUGA:Striker Bakal Naturalisasi Ole Romeny Bungkam Setelah Laga Timnas Indonesia Vs Jepang di GBK
BACA JUGA:Pelatih Jepang: Indonesia Bisa Lolos ke Piala Dunia 2026 Jika Terus Naturlisasi Pemain
Evaluasi Menyeluruh Setelah Pertandingan
Erick menegaskan belum akan memutuskan nasib Shin Tae-yong hingga evaluasi besar-besaran dilakukan usai pertandingan melawan Arab Saudi. “Saya ingin melihat hasil dan performa tim dulu. Setelah itu, kami akan menentukan langkah selanjutnya,” katanya.
Ia juga mengingatkan agar para pemain bermain maksimal tanpa saling menyalahkan. “Yang penting, kita bermain sepenuh hati. Jangan sampai ada pertandingan yang seharusnya bisa dimenangkan malah lepas begitu saja,” tambahnya.
Apresiasi atas Peningkatan Timnas
Meski hasil belum memuaskan, Erick menilai Timnas Indonesia menunjukkan peningkatan signifikan. Hal ini bahkan diakui oleh pelatih Jepang, Hajime Moriyasu. Erick menyebut pujian tersebut sebagai tanda bahwa skuad Garuda sudah berada di level yang lebih baik, sehingga wajar jika ekspektasi masyarakat meningkat.
BACA JUGA:Main Sepak Bola hingga 10 Tahun Lagi