8. Daun parsley
Cara menghilangkan bintik hitam di wajah dengan daun parsley adalah dengan mencampur 1 cangkir peterseli cincang, ½ sdt soda kue, dan 1 sdm yoghurt dalam mangkuk.
Kemudian, oleskan masker ke wajah, leher, dan dada, lalu biarkan selama 15 menit. Bilas dengan air hangat dan akhiri dengan menggunakan serum serta pelembab sesuai jenis kulit. Lakukan seminggu 2 kali.
9. Cuka apel
Kamu bisa mencampurkan cuka sari apel dan air dalam perbandingan 1:1 di dalam wadah sebagai cara menghilangkan bintik hitam di wajah. Langkah pertama, aduk dan oleskan ke seluruh area wajah yang bermasalah. Biarkan selama 10-15 menit, lalu bilas air bersih.
Jika flek hitam tak dapat memudar dengan bahan alami di atas, kamu bisa berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit dan kelamin untuk mengetahui langkah penanganan sesuai dengan jenis kulitmu.
Cara Tepat Mencegah Flek Hitam di Wajah
Flek hitam yang terjadi akibat perubahan hormonal selama menjalani kehamilan tidak dapat kamu cegah. Meski begitu, ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan guna meminimalisir risikonya:
Gunakan tabir surya dengan SPF minimal 30 setiap hari, bahkan saat tidak bepergian.
Kenakan topi bertepi lebar dan kacamata hitam untuk lebih melindungi kulit.
Rawat kondisi kulit, seperti jerawat, karena dapat menyebabkan peradangan dan menimbulkan flek hitam.
Hindari paparan sinar matahari antara jam 10 pagi hingga 4 sore.
Pilih produk perawatan kulit yang mengandung vitamin C, retinol, dan asam kojik untuk membantu mencerahkan kulit.
Bersihkan wajah secara teratur guna mencegah penumpukan kotoran dan minyak.
Lakukan eksfoliasi 1 hingga 2 kali seminggu untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan mendorong regenerasi kulit yang sehat.
Hindari merokok karena berpotensi merusak kulit dan menyebabkan penuaan dini serta munculnya flek hitam.