REL, JAWA TIMUR - Berkemah kini semakin naik level dengan konsep glamour camping alias glamping.
Tak perlu repot membawa perlengkapan sendiri, wisatawan bisa menikmati pengalaman menginap di alam terbuka dengan fasilitas mewah.
Di Jawa Timur, dua lokasi glamping sedang menjadi sorotan, yakni Jolotundo Glamping & Edu Park di Nganjuk dan Teduh Glamping di Bondowoso.
Jolotundo Glamping & Edu Park: Sensasi Berkemah di Kaki Gunung Wilis
BACA JUGA: Pesona Gunung Kawi dikenal sebagai tempat wisata yang sangat indah di Jawa Timur
Berlokasi di Dusun Plakat, Desa Bajulan, Kecamatan Loceret, Kabupaten Nganjuk, Jolotundo Glamping & Edu Park menawarkan suasana berkemah di tengah hutan pinus dan pinggir sungai.
Tempat ini cocok untuk refreshing, terutama saat akhir pekan.
Yang menarik, tiket masuk ke area ini gratis! Namun, jika ingin menginap, berikut tarif per orangnya:
-
Camping Ground (4 orang): Rp 100.000 (hari biasa) / Rp 150.000 (akhir pekan)
-
Camping Ground (6 orang): Rp 150.000 (hari biasa) / Rp 200.000 (akhir pekan)
-
Camper Van: Rp 200.000 (hari biasa) / Rp 300.000 (akhir pekan)
-
Pinus Camp: Rp 250.000 (hari biasa) / Rp 300.000 (akhir pekan)
-
River Camp: Rp 250.000 (hari biasa) / Rp 350.000 (akhir pekan)
-
Korean Glamping (4 orang): Rp 600.000 (hari biasa & akhir pekan)
-
Korean Glamping (6 orang): Rp 900.000 (hari biasa & akhir pekan)
BACA JUGA:Melihat Keindahan Sejarah Jakarta, 7 Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi!
Tempat ini juga menyediakan paket outbound dengan harga mulai Rp 25.000 per orang untuk kelompok besar.