juga membentuk karakter bangsa dari rumah.
Pada momen puncak, Selvi Ananda menyerahkan penghargaan Adhi Bhakti Utama PKK kepada para
kader terpilih. Ia memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras mempersiapkan peringatan HKG PKK ini.
"Kesibukan melaksanakan banyak program ternyata tidak menyurutkan semangat pengabdian. Pantas
saja emak-emak sering disebut ras terkuat di bumi, itu betul ya ibu-ibu."
BACA JUGA:Flagship Killer Baru 2025! Infinix Zero 50 5G Bikin Xiaomi & Samsung Ketar-Ketir
Isu stunting menjadi perhatian utama gerakan PKK tahun ini, dengan target penurunan angka prevalensi
nasional.
Intervensi yang menyasar remaja dan keluarga muda dipandang sebagai langkah strategis, dengan PKK
memegang peranan penting dalam edukasi melalui Posyandu dan program lainnya.
Selain itu, para kader juga diingatkan untuk ikut mendukung promosi sektor pariwisata dan kuliner
daerah.
Kehadiran TP PKK Empat Lawang dalam HKG Nasional ini menegaskan komitmen daerah dalam
memperkuat peran perempuan untuk mewujudkan keluarga sejahtera dan mendukung visi Indonesia
Emas. (dik)