Targetkan Kemenangan Satu Putaran

Edy Santana Putra. Foto: dok/ist--

REL, Palembang – Bakal Calon Gubernur Sumatera Selatan, Edy Santana Putra, bersama pasangannya, Rizky Aprilia, yang dikenal dengan sebutan E-RA, semakin menunjukkan keseriusan dalam menghadapi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumsel mendatang. 

Dalam pernyataannya di Media Center Jl. Natuna, Jumat (13/9), Edy menegaskan komitmen mereka untuk solid dan tidak terpecah dalam menggalang dukungan suara.

Edy optimistis E-RA mampu mengumpulkan 45 persen suara pada Pilgub Sumsel, yang memungkinkan mereka memenangkan pemilihan dalam satu putaran. 

"Kami menargetkan kemenangan dalam satu putaran, dan yakin bahwa kami bisa mencapainya," ujarnya penuh keyakinan.

BACA JUGA:Melza Elen Ajak Petani Prabumulih Pertahankan Nanas sebagai Ikon Daerah

BACA JUGA:Target 100 Ekor Anjing Disterilisasi per-September

Salah satu fokus utama dari pasangan E-RA adalah peningkatan sektor pendidikan, pertanian, dan infrastruktur, yang mereka yakini sebagai kunci kemajuan Sumsel. Edy mengusung tagline "Sumsel Cerah" yang bermakna Cerdas dan Sejahtera. 

"Kami berkomitmen untuk meningkatkan fasilitas pendidikan, memperbaiki kualitas guru, serta menyusun kurikulum yang lebih berkualitas," tambah Edy.

Program unggulan lainnya adalah pemberantasan pungutan liar (pungli) di SMA dan SMK di Sumsel. Edy berjanji akan menuntaskan masalah pungli ini dalam dua tahun pertama masa kepemimpinannya. 

"Jika dalam dua tahun pungli belum bisa kami tuntaskan, saya siap mundur dari jabatan," tegasnya.

Selain itu, pasangan ini juga berencana melakukan evaluasi terhadap sistem zona sekolah yang selama ini kerap menjadi sorotan. 

Edy, yang memiliki pengalaman sebagai Walikota Palembang, yakin bahwa latar belakangnya di bidang infrastruktur akan menjadi modal kuat untuk membangun Sumsel yang lebih baik.

Di sisi lain, Rizky Aprilia yang memiliki latar belakang di sektor pertanian, akan berfokus pada program ketahanan pangan. 

Ia berjanji akan meningkatkan produktivitas sektor pertanian di Sumsel demi kesejahteraan petani lokal. Dengan sinergi pengalaman di bidang infrastruktur dan pertanian, pasangan E-RA percaya diri bisa membawa perubahan signifikan bagi Sumsel. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan