Kecelakaan Motor Sport Tabrak Tukang Bakso di Sleman Viral di Media Sosial

Foto: Kecelakaan Motor Sport Tabrak Tukang Bakso di Sleman Viral di Media Sosial--

RAKYATEMPATLAWANG - Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sepeda motor sport MV Agusta F4 dengan seorang tukang bakso keliling terjadi di dekat Ambarrukmo Plaza (Amplaz) dan langsung menjadi viral di media sosial. 

Video kejadian tersebut diunggah oleh akun X @merapi_uncover, menunjukkan keadaan dagangan tukang bakso yang berserakan di jalan dan warga yang sigap memberikan bantuan.

Kanit Laka Satlantas Polresta Sleman, AKP Mulyanto, mengonfirmasi bahwa kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 00.10 WIB di penggal Jalan Adisutjipto.

 Caturtunggal, Depok, Sleman. Menurutnya, kecelakaan bermula saat motor sport yang dikendarai oleh MVK (17).

BACA JUGA:Viral Cek Khodam di Media Sosial, Ini Penjelasan Kepala KUA Sungai Serut

BACA JUGA:Viral, Aksi Pria Ngotot Minta Ambulans Menepi Alasannya Macet Padahal Darurat, Bikin Warganet Geram

warga Maguwoharjo, melaju dari arah timur ke barat. Saat pengendara hendak putar balik, motor Honda Grand yang dikendarai CA (24), tukang bakso, melaju dari arah barat ke timur.

"Karena jarak yang sudah dekat, pengendara motor sport tidak dapat menguasai kendaraannya dan akhirnya menabrak motor tukang bakso, menyebabkan kedua pengendara terjatuh," jelas Mulyanto.

Akibat kecelakaan ini, keduanya mengalami luka. MVK mengalami luka serius di dagu, punggung tangan, bahu, siku, dan lutut kanan yang lecet, serta harus dirawat di rumah sakit. 

Sementara itu, CA mengalami lecet pada siku tangan kirinya. Kerugian material dari kecelakaan ini diperkirakan mencapai sekitar Rp10 juta.

BACA JUGA:Viral, Polisi Kejar Gerombolan Pemotor Bersenjata Tajam di Jalan Jogja-Solo

BACA JUGA:Peningkatan Volume Kendaraan di Kota Depok, Dishub Siapkan Langkah Strategis

BACA JUGA:Desi Yuliana: Wanita Indonesia yang Viral dengan Program Jumat Berkah di China

Kasus ini saat ini sedang ditangani oleh kepolisian setempat untuk proses lebih lanjut. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan