Setijab Kapolsek dan Kukuhkan Kabag Ren
Polres Empat Lawang Gelar Upacara Serah Terima Jabatan Kapolsek Muara Pinang dan Pengukuhan Kabag Ren. Foto : Polres Empat Lawang --
REL, Empat Lawang — Polres Empat Lawang melaksanakan upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kapolsek Muara Pinang serta pengukuhan jabatan Kabag Ren pada Rabu, 2 Oktober 2024. Upacara berlangsung dengan khidmat di halaman Polres Empat Lawang, dimulai pukul 08.00 WIB, dihadiri oleh jajaran Pejabat Utama (PJU), perwira, serta anggota Polres Empat Lawang.
Dipimpin langsung oleh Kapolres Empat Lawang, AKBP Dody Surya Putra, S.I.K., S.H., M.H., sebagai Inspektur Upacara, acara ini menjadi simbol penting dari proses mutasi jabatan. Dalam sambutannya, Kapolres menyatakan bahwa mutasi jabatan bukan hanya sebagai bagian dari promosi, tetapi juga langkah untuk penyegaran personel dan pemenuhan kebutuhan organisasi.
Upacara dimulai dengan Komandan Upacara, IPDA Isman, S.H., memasuki lapangan, diikuti dengan penghormatan kepada Inspektur Upacara. Setelah itu, dilanjutkan dengan laporan Komandan Upacara dan pengambilan sumpah jabatan oleh Inspektur Upacara, serta penandatanganan kontrak kinerja dan berita acara serah terima jabatan.
Pejabat yang dilantik dalam upacara ini adalah AKP Hermansyah, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbagbekpal Baglog Polres Empat Lawang, kini diangkat menjadi Kabag Ren Polres Empat Lawang. Selain itu, IPTU Deka Saputra, S.E., M.Si., yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 2 Satresnarkoba Polres Banyuasin, kini resmi menjabat sebagai Kapolsek Muara Pinang.
BACA JUGA:Pasutri Dirampok di Jalan Poros
Kapolres menyampaikan apresiasinya kepada pejabat lama atas dedikasi dan kerja keras mereka selama bertugas. Beliau juga berharap agar pejabat baru dapat segera beradaptasi dengan lingkungan baru dan menjaga kinerja yang baik.
Upacara diakhiri dengan doa bersama dan penghormatan terakhir kepada Inspektur Upacara, menutup rangkaian acara yang berjalan lancar dan penuh rasa hormat. (rls