Pastikan Suara Dihitung Tepat dan Transparan

Pemungutan Suara Ulang (PSU) dilaksanakan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 5, Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Pagaralam Selatan, Minggu (11/12). Foto : Reri/REL--

REL, Pagaralam - Pemungutan Suara Ulang (PSU) dilaksanakan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 5, Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Pagaralam Selatan, Minggu (11/12).

PSU ini diadakan setelah sebelumnya terjadi kelalaian dalam pelaksanaan Pemilu di TPS tersebut, menyebabkan hasil pemungutan suara tidak sah dan akhirnya memerlukan pengulangan, untuk memastikan keabsahan hasil pemilihan. 

Kelalaian yang terjadi pada Pemilu sebelumnya, menyebabkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pagaralam memutuskan untuk melaksanakan PSU, guna memastikan setiap suara dihitung dengan tepat dan transparan. 

PSU adalah langkah ditempuh untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat di TPS 5 untuk memilih kembali, serta memberikan kepastian bahwa setiap suara yang diberikan benar-benar mencerminkan pilihan masyarakat setempat.

Pelaksanaan PSU di TPS 5 dimulai dengan prosedur yang ketat untuk memastikan tidak ada lagi kesalahan atau kecurangan yang terjadi.

Proses pemungutan suara berlangsung secara tertib dan lancar, dengan pengawasan ketat dari petugas KPU, pengawas Pemilu, serta pihak keamanan setempat. Para pemilih yang datang ke TPS 5 dipastikan memiliki hak pilih yang sah, sesuai dengan daftar pemilih tetap yang telah ditetapkan sebelumnya. 

Selama PSU, petugas TPS memastikan seluruh tahapan pemungutan suara berlangsung sesuai dengan prosedur berlaku, mulai dari pendataan pemilih, pengambilan surat suara, hingga proses pemungutan dan perhitungan suara.

BACA JUGA:KPU Empat Lawang Rampungkan Rekapitulasi Suara Tanpa Kendala

BACA JUGA:Amankan Arus Lalu Lintas di Sekitar Gereja Methodis

Hal ini dilakukan untuk memberikan kepercayaan penuh kepada masyarakat bahwa hasil pemilu di TPS 5 akan sah dan dapat dipertanggungjawabkan.

Dalam PSU ini, Pasangan Calon Nomor Urut 2, Alpian Maskoni dan Alfikriasnyah (ALAF) memperoleh 203 suara, diikuti Hepy Safriani dan Efsi Komar memperoleh 132 suara dan disusul Ludi Oliansyah-Bertha perolehan 96 suara, dengan suara batal 7 suara. (rer)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan