Pemerintah Pastikan Biaya Haji 2025 Turun, Kualitas Tetap Jadi Prioritas

Pemerintah Pastikan Biaya Haji 2025 Turun, Kualitas Tetap Jadi Prioritas-ist/net-

Pemerintah Pastikan Biaya Haji 2025 Turun, Kualitas Tetap Jadi Prioritas

REL, Jakarta – Kabar baik bagi calon jemaah haji Indonesia. Pemerintah memastikan bahwa biaya perjalanan ibadah haji (BPIH) tahun 2025 akan mengalami penurunan.

Hal ini terungkap dalam rapat internal yang digelar di Istana Presiden, Jakarta, Jumat (27/12/2024).

Rapat tersebut dihadiri oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar, Wakil Menteri Agama Muhammad Syafi'i, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, dan pimpinan DPR Sufmi Dasco Ahmad. 

Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa meski biaya haji akan lebih murah, kualitas pelayanan tetap menjadi prioritas utama.

"Kita membicarakan banyak hal, termasuk bagaimana membuat jemaah lebih nyaman, lebih tenang, dan yang terpenting lebih murah. Namun, ini tidak akan mengurangi kualitas akomodasi," ujar Nasaruddin.

Ia memastikan bahwa efisiensi biaya tidak akan mengorbankan aspek keselamatan maupun kenyamanan, seperti memilih pesawat tua demi harga lebih murah.

BACA JUGA:Taman Safari Jadi Destinasi Wisata Favorit Libur Nataru 2024-2025, Ini Harga Tiketnya

BACA JUGA:Hidayat Muhammad Resmi Pimpin KONI Empat Lawang Periode 2024-2029

Presiden Prabowo Dorong Efisiensi

Wakil Menteri Agama Muhammad Syafi’i menambahkan bahwa Presiden Prabowo Subianto menginginkan pelaksanaan ibadah haji tahun 2025 lebih berkualitas sekaligus terjangkau. 

Menurut Syafi’i, banyak pos pembiayaan yang bisa dirasionalisasi tanpa mengurangi kualitas layanan.

“Presiden menekankan, efisiensi dilakukan agar jemaah tetap mendapat pelayanan terbaik. Biaya bisa ditekan, tapi kualitas meningkat,” jelasnya.

Namun, Syafi’i belum bisa mengungkapkan besaran biaya haji tahun depan. Keputusan final baru akan diumumkan setelah rapat Panitia Kerja (Panja) Haji Komisi VIII DPR pada akhir Desember 2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan