Makan Tepung Kanji Mentah, Apa Efek Sampingnya?

Ilustrasi---

Anda yang hobi memasak mungkin sudah tidak asing lagi dengan tepung kanji. Selain serbaguna, tepung berbahan baku singkong ini nyatanya memang bermanfaat. Bahkan, beberapa orang rutin makan tepung kanji mentah terlepas dari risiko efek samping yang mungkin muncul.

Mengapa orang-orang makan tepung kanji mentah?

Tepung kanji alias tepung tapioka merupakan tepung yang terbuat dari umbi singkong. 

Karena sifatnya kenyal dan lengket, tepung kanji biasanya menjadi bahan pengikat atau pengental dalam berbagai jenis makanan.

BACA JUGA:Jufriyanto Absen di Dua Pekan

BACA JUGA:Anggap Setiap Pertandingan Adalah Final

Melihat sifat tepung kanji yang unik tersebut, banyak orang menggunakannya sebagai obat alami untuk maag dan penyakit asam lambung. 

Tepung kanji diyakini bisa melapisi dinding lambung dan melindunginya dari asam lambung yang mengikis.

Ditambah lagi, tepung kanji juga mudah dicerna dan tidak meningkatkan produksi gas dalam saluran pencernaan. 

Itu sebabnya olahan tepung kanji dinilai cocok untuk orang yang mengalami mual, kembung, dan gejala maag lainnya.

BACA JUGA:Pertamina Setor Rp1,4 Triliun PBBKB

Untuk mengatasi maag, orang-orang biasanya mencampurkan tepung kanji dengan air mendidih hingga teksturnya menjadi seperti lem.

Adonan kanji ini dikonsumsi secara rutin setiap hari, biasanya pada pagi hari sebelum sarapan.

Dalam mengonsumsi tepung kanji, Anda harus memastikan bahwa adonan tepung sudah betul-betul matang. Pasalnya, makan tepung kanji yang masih mentah bisa saja menimbulkan efek samping bagi kesehatan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan