Batal Melatih Al-Ittihad, Stefano Pioli Gigit Jari

Stefano Pioli. Foto: dok/ist--

REL, Riyadh - Stefano Pioli yang sebelumnya santer diberitakan akan menjadi pelatih baru Al-Ittihad, akhirnya harus menerima kenyataan pahit. Klub Liga Pro Saudi tersebut memutuskan untuk batal mengontrak mantan pelatih AC Milan itu.

Pencarian pelatih baru untuk musim kompetisi 2024/25 dilakukan oleh Al-Ittihad setelah mereka memecat Marcelo Gallardo pekan lalu. Gallardo kehilangan jabatannya setelah Al-Ittihad hanya mampu finis di posisi kelima klasemen akhir Liga Pro Saudi musim lalu.

Stefano Pioli menjadi nama yang ramai diberitakan akan menggantikan Gallardo di Stadion King Abdullah Sports City. Pelatih berusia 58 tahun itu memang tengah menganggur setelah berpisah dengan AC Milan di akhir musim 2023/24.

Pioli bahkan sudah menyetujui proposal yang diajukan oleh Al-Ittihad dan siap menyongsong karier barunya di Arab Saudi. Namun, menurut laporan terbaru dari Football Italia, Al-Ittihad batal mengontrak Pioli.

BACA JUGA:3 Oknum Mahasiswa Kurir Sabu Napi Riau

BACA JUGA:Kernet Speed Boat Tercebur di Perairan Mariana

Alasan dibalik batalnya kontrak Pioli diduga karena mundurnya Presiden klub, Loay Nazer, yang baru saja meletakkan jabatannya pada Sabtu lalu (6/7). Karena Nazer tidak lagi menjabat, manajemen klub memilih untuk menunjuk pelatih lain selain Pioli.

Kini, ada dua nama yang dikaitkan dengan Al-Ittihad. Kedua pelatih tersebut sama-sama berpaspor Prancis dan pernah menukangi Paris Saint-Germain, yaitu Christophe Galtier dan Laurent Blanc.

Perubahan mendadak ini tentu menjadi kejutan besar bagi Pioli yang sudah siap memulai petualangan baru di Arab Saudi. Bagaimana kelanjutan karier Pioli selanjutnya? Hanya waktu yang bisa menjawab. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan