Serahkan Bantuan ke Korban Kebakaran

SERAH: Pj Bupati OKU, M. Iqbal Alisyahbana menyerahkan bantuan ke korban kebakaran di Lorong Satria, Kampung Baru, Kelurahan Kemalaraja, Kecamatan Baturaja Timur. Foto: dok/ist--

REL, OKU – Penjabat (PJ) Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), M. Iqbal Alisyahbana SSTP MM, melakukan peninjauan langsung ke lokasi kebakaran di Lorong Satria, Kampung Baru, Kelurahan Kemalaraja, Kecamatan Baturaja Timur.

Kebakaran tersebut menghanguskan satu unit rumah dan menyebabkan dua unit rumah lainnya terdampak.

Kunjungan ini bertujuan untuk memantau kondisi terkini baik lokasi kebakaran maupun korban yang terdampak. 

Dalam kesempatan ini, Iqbal Alisyahbana, yang didampingi oleh Camat Baturaja Timur, Khairuddin Albar SSTP MSI, menyerahkan bantuan berupa sembako, beras, mie instan, kasur, peralatan tidur, serta hygiene kit dan obat-obatan kepada tiga orang korban kebakaran.

BACA JUGA:SAH! Gerindra Serahkan Model B.1 KWK ke Matahati

BACA JUGA:Hanura Resmi Usung Alpian Maskoni

“Kami hari ini menyerahkan bantuan dari Pemkab OKU dan Pemprov Sumsel. Dari tiga unit rumah yang terdampak, satu unit rumah habis terbakar sementara dua rumah lainnya juga terkena dampak,” ungkap Pj Bupati OKU, Iqbal Alisyahbana, kepada awak media usai kegiatan.

Iqbal menambahkan bahwa kehadirannya bersama rombongan di lokasi kebakaran adalah untuk memberikan dukungan dan semangat kepada para korban. 

Ia juga mengapresiasi perhatian khusus dari Gubernur Sumsel yang turut memberikan bantuan.

“Alhamdulillah, bantuan ini juga berasal dari Pak Gubernur Sumsel, yang menunjukkan perhatian khusus terhadap masyarakat yang mengalami musibah,” imbuhnya.

Harapan Iqbal adalah agar bantuan ini dapat bermanfaat dan sedikit meringankan beban para korban kebakaran. 

Meskipun tidak dapat menggantikan kerugian yang telah terjadi, bantuan ini diharapkan bisa membantu meringankan situasi mereka.

Terkait penanganan rumah yang terbakar, Iqbal mengungkapkan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas PU Perkim untuk memasukkan rumah yang habis terbakar milik Ibu Yulia ke dalam program bedah rumah. 

“Kami masih berkoordinasi dengan Dinas PU Perkim mengenai alokasi program bedah rumah, namun ini akan menjadi perhatian utama kami,” tandasnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan