Gelar Pasar Murah di Seluruh Wilayah Banyuasin

GENCAR: Cek logistik Pemkab Banyuasin dan gencar pasar murah ringkan beban masyarakat di bulan suci Ramadhan 1445 Hijriyah. Foto: dok/ist--

REL, Banyuasin - Dalam menghadapi bulan suci Ramadhan 1445 H, Pemerintah Kabupaten Banyuasin terus berupaya untuk menekan laju inflasi sekaligus meringankan beban masyarakat. Salah satu langkah nyata yang diambil adalah dengan menggelar pasar bazar murah di berbagai wilayah Kabupaten Banyuasin.

Operasi Pasar Murah dan Pelayanan Kolaboratif dilaksanakan dengan rutin setiap hari Rabu dan Jumat, meliputi 21 kecamatan di Kabupaten Banyuasin. Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, H. Hani S Rustam, SH, menegaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari strategi konkrit Pemerintah Kabupaten Banyuasin dalam pengendalian inflasi.

Pasar murah kali ini menyediakan berbagai komoditas bahan pokok yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat sehari-hari, seperti cabai merah keriting, cabai setan, bawang merah, bawang putih, beras, minyak goreng, telur, sayuran, daging ayam kampung, daging sapi/kerbau beku, dan produk olahan UMKM lokal asal Kecamatan Talang Kelapa.

Kehadiran Pasar Murah ini memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang relatif terjangkau. Dibandingkan dengan pasar umum, harga-harga di pasar murah ini juga terbilang lebih murah dan terjangkau, berkat adanya subsidi dari Pemerintah.

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Ikuti Rakor Bersama BPS

BACA JUGA:Gugus Tugas Daerah Bisnis dan HAM Sumsel Dikukuhkan

Hani juga mengingatkan pentingnya bagi masyarakat untuk berbelanja secara bijaksana, hanya membeli sesuai dengan kebutuhan mereka. Selain itu, Pemerintah Kabupaten Banyuasin juga memberikan pelayanan kolaboratif di Kelurahan Talang Keramat, Kecamatan Talang Kelapa, untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan kepada masyarakat dalam mendapatkan kebutuhan pokok mereka.

Antusiasme yang ditunjukkan oleh masyarakat di berbagai kecamatan menjadi penyemangat bagi Pemerintah Kabupaten Banyuasin dalam memberikan pelayanan terbaik bagi kesejahteraan masyarakat. Dengan langkah-langkah konkret seperti pasar bazar murah, diharapkan inflasi dapat ditekan dan kesejahteraan masyarakat semakin meningkat di Kabupaten Banyuasin. (*)

Tag
Share