Wajarkah Jika Bayi Baru Lahir Tidur Terus?

Ilustrasi--

Saat baru melahirkan tentu rasanya menyenangkan dan ingin terus bermain dengan si Kecil. Sayangnya, bayi baru lahir biasanya tidur terus sepanjang hari. Bahkan saking seringnya tidur, ia jadi malas menyusu. Apakah ibu perlu khawatir? Yuk simak penjelasan berikut ya.

Kenapa bayi baru lahir tidur terus?

Ibu mungkin sering mendapati bayi tidur sepanjang siang dan terjaga di malam hari. Hal ini biasanya membuat Ibu menjadi kewalahan karena pola tidur yang berubah.

Lantas kenapa bayi baru lahir tidur terus? Berikut ini alasannya.

BACA JUGA:13 Buah dan Sayur yang Baik untuk Bayi Usia 6-12 bulan

BACA JUGA:Kapolda Pantau Lokasi Yang Akan Kunjungi Presiden

1. Beradaptasi dengan lingkungan baru

Saat bayi baru lahir, ia masih dalam proses adaptasi dengan lingkungan yang baru. Sebelumnya ia berada dalam kandungan di mana siang dan malam itu tidak ada. 

Itulah sebabnya pada minggu-minggu pertama kelahiran, ia masih kesulitan menentukan pola tidur. Namun, seiring bertambahnya usia, ia perlahan akan mengikuti pola tidur kebanyakan.

2. Bayi baru lahir memiliki REM yang berbeda

BACA JUGA:Polsek Rambutan Amankan Pelaku Curat

BACA JUGA:1131 PPS se-Kabupaten Lahat Resmi Dilantik

REM atau rapid eye movement adalah kondisi di mana seseorang telah kehilangan kesadaran saat tidur. Di kondisi inilah Anda akan mengalami mimpi.

Melansir Stanford Children’s Health, anak yang baru lahir memiliki durasi REM yang berbeda dengan orang dewasa. Ia berada di fase REM yang lebih singkat dan untuk menuju fase tersebut ia membutuhkan waktu yang lebih lama.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan