3. Penyulang Melukut
Beban: 79 Ampere
Jurusan Kemang Manis hingga Desa Padang Bindu: Beban 36 Ampere.
Jurusan Terowongan: Beban 43 Ampere.
Melayani: Pasar Tebing dan sekitarnya, Pajar Bakti, Tanjung Beringin, Kupang, Talang Banyu, dan sekitarnya.
4. Penyulang Montong Batas LBS Wonorejo
Beban: 70 Ampere
Melayani: RSUD Empat Lawang, Polres, perkantoran Pemkab, dan sekitarnya.
Apresiasi dan Harapan dari PLN
Atas nama keluarga besar PT PLN (Persero) UID S2JB UP3 Lubuklinggau, Sugiharto mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat, termasuk Pemkab Empat Lawang, TNI/Polri, Kejaksaan Negeri, Pengadilan Negeri, kepala desa, tokoh masyarakat, alim ulama, dan masyarakat setempat.
BACA JUGA:Pastikan Kesiapan Jaringan Internet dan Listrik Saat Pemilukada
BACA JUGA:Bawaslu Sumsel Ungkap Politik Uang Pilkada Beralih ke Bentuk Digital
“Perjuangan selama 12 tahun ini akhirnya membuahkan hasil. Semoga keberadaan gardu induk ini dapat mendorong kemajuan dan kebahagiaan masyarakat serta menjadi amal ibadah bagi kita semua,” ujar Sugiharto penuh haru.
Pj Bupati: Kesejahteraan Masyarakat Semakin Nyata
Pj Bupati Empat Lawang memberikan apresiasi tinggi atas upaya PLN dan semua pihak yang terlibat.
Ia menegaskan bahwa masyarakat kini dapat menikmati pasokan listrik yang lebih baik dan nyaman, mendukung kesejahteraan dan kemajuan wilayah Empat Lawang.