RAKYATEMPATLAWANG – Sebanyak 207 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi tenaga kesehatan di Kabupaten Boven Digoel dinyatakan lulus pelatihan orientasi yang berlangsung sejak 3 hingga 10 Desember 2024. Acara penutupan digelar di Aula SMP Negeri 2 Tanah Merah, Selasa (10/12/2024).
Pelatihan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan, keahlian, keterampilan, dan etika kerja para PPPK agar mampu menjalankan tugas secara profesional sesuai kebutuhan instansi masing-masing.
Selain itu, pelatihan ini juga dirancang untuk menciptakan aparatur yang mampu menjadi perekat persatuan bangsa.
Kualifikasi Peserta
Dari total 207 peserta, 189 orang meraih predikat "sangat memuaskan," 6 orang "memuaskan," 7 orang "cukup memuaskan," sementara 5 peserta lainnya harus mengikuti remedial dalam waktu 30 hari.
Peserta yang lulus akan menerima Surat Tanda Tamat Pelatihan (STTP) dari Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI.
Penyebaran Peserta
Menurut Antonius Harbelubun, Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Boven Digoel, para peserta terdiri dari golongan II (151 orang) dan golongan III (56 orang). Mereka ditempatkan di berbagai unit kerja, termasuk:
- Dinas Kesehatan: 21 orang
- RSUD Boven Digoel: 66 orang
- Rumah Sakit Bergerak: 16 orang
- 20 Puskesmas di distrik-distrik Boven Digoel: 104 orang
BACA JUGA:Terkait Bendera Merah Putih Terbalik, Ini Klarifikasi Bawaslu Pagaralam
BACA JUGA:Ini 6 Rekomendasi Wisata di Kabupaten Lahat, Curup Maung Termasuk Curup Terindah se-Sumatera Selatan
Panitia dan Narasumber