REL, Palembang, - Suasana haru dan penuh semangat mewarnai Peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) Tahun 2024 dengan tema "Lansia Terawat Indonesia Bermartabat" di Griya Agung Palembang, Rabu (5/6/2024).
Acara ini dihadiri oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sumsel, Agus Fatoni, Kepala Dinas Sosial Sumsel, Mirwansyah, SKM, MKM, dan ratusan lansia dari berbagai komunitas di Palembang.
Dalam sambutannya, Pj Gubernur Fatoni mengajak masyarakat untuk senantiasa menghormati dan menyayangi orang tua dan lansia.
"Mari kita jadikan momen ini sebagai pengingat untuk selalu berbakti kepada orang tua dan lansia," ujarnya.
BACA JUGA:Tingkatkan Kapasitas Humas dan Jurnalistik di Era Digital
BACA JUGA:AC Milan dan Napoli Berebut Lukaku
Ia juga mengapresiasi penampilan rebana dari para lansia yang luar biasa, menunjukkan semangat dan vitalitas mereka yang patut diacungi jempol.
Lebih lanjut, Fatoni mengungkapkan bahwa jumlah lansia di Sumsel diperkirakan akan terus meningkat dalam beberapa tahun ke depan.
Hal ini membutuhkan perhatian dan langkah-langkah konkret untuk memastikan mereka mendapatkan perawatan dan penghormatan yang layak.
"Kita harus mempersiapkan sarana prasarana kesehatan dan berbagai aktivitas lain agar lansia bisa hidup lebih produktif, bahagia, dan ceria," tuturnya.
Menurutnya, mengunjungi panti jompo atau rumah orang tua dapat menjadi pengingat bagi kita semua bahwa kita pun akan menua pada suatu saat nanti.
"Dengan begitu, kita akan terdorong untuk lebih peduli kepada para lansia," imbuhnya.
Fatoni tidak lupa menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada para lansia atas segala jasa dan pengabdian mereka untuk keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara.
"Banyak sekali jasa yang telah diberikan para lansia, seperti contohnya hari ini kita memberikan penghargaan perkawinan emas kepada lansia yang sebelumnya pernah menjabat sebagai sekda dan wali kota," terangnya.
Ia pun mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga kesehatan, menyalurkan hobi, dan tetap aktif dalam kegiatan sosial.