Blunder Neuer Tak Goyahkan Posisinya di Timnas Jerman

Minggu 09 Jun 2024 - 22:54 WIB
Reporter : Farel
Editor : Mael

REL, Jerman - Kiper veteran Bayern Munich, Manuel Neuer, kembali menjadi sorotan setelah melakukan blunder fatal saat Timnas Jerman menjalani laga uji coba melawan Yunani di Borussia Park, Sabtu (8/6/2024). 

Beruntungnya, Der Panzer berhasil meraih kemenangan 2-1 dalam pertandingan tersebut.

Pada menit ke-33, Neuer gagal mengamankan bola hasil tendangan pelan pemain Yunani, Christos Tzolis, yang berujung pada gol Giorgos Masouras. 

Kesalahan ini memicu kritik terhadap performa Neuer, yang dikaitkan dengan usianya yang sudah tidak muda lagi.

BACA JUGA:4 ASN Pemkot Diperiksa Terkait Dugaan Korupsi Fasilitas Kredit BSB

BACA JUGA:Transaksi Narkoba Gagal, Pelaku Tertangkap di Lubuklinggau

Namun, Pelatih Timnas Jerman, Julian Nagelsmann, menegaskan kepercayaannya kepada Neuer. 

Ia tidak berniat menggeser Neuer dari posisi kiper utama timnas Jerman di Piala Eropa 2024 mendatang.

"Saya tidak akan memulai diskusi tentang Manuel Neuer, bahkan jika semua orang mencobanya. Ketika kesalahan terjadi, mudah untuk mengatakan itu adalah kesalahan Neuer," kata Nagelsmann kepada RTL via Kicker.

"Secara internal, kami tidak akan melihat kesalahannya, mengutak-atik atau mendiskusikan masalah kiper. Saya percaya dia," lanjutnya.

BACA JUGA:Sering Menguap? Ini 10 Hal yang Bisa Jadi Penyebabnya

BACA JUGA:10 Penyebab Nyeri Suprapubik, Rasa Sakit di Area Perut Bawah

Keputusan Nagelsmann ini tampaknya bertentangan dengan suara sebagian besar publik Jerman yang menginginkan kiper lain, seperti Marc-Andre ter Stegen, untuk mengawal gawang timnas di Euro 2024.

Terlepas dari blundernya, Neuer tetaplah kiper dengan pengalaman dan mental juara yang tak tergantikan. 

Kepercayaan penuh Nagelsmann terhadap Neuer menjadi taruhan besar bagi timnas Jerman di turnamen sepak bola paling bergengsi di Eropa ini.

Kategori :

Terkait

Sabtu 23 Nov 2024 - 22:01 WIB

Kane Cetak Hat-trick di Bundesliga

Selasa 19 Nov 2024 - 22:51 WIB

Bujuk Jamal Musiala Bela Timnas Jerman

Minggu 17 Nov 2024 - 21:52 WIB

Bangkit dari Keterpurukan

Sabtu 16 Nov 2024 - 20:35 WIB

Main Sepak Bola hingga 10 Tahun Lagi