Senin, Pelantikan Pj Bupati Banyuasin, Lahat dan Muara Enim

Sabtu 20 Jul 2024 - 21:30 WIB
Reporter : Adi Candra
Editor : Mael

REL, Palembang – Pj Bupati Banyuasin pengganti Hani Syopiar Rustam dijadwalkan akan dilantik pada Senin (22/7) di Griya Agung Palembang sekitar pukul 14.00 WIB. 

Selain pelantikan Pj Bupati Banyuasin, acara ini juga akan melantik Pj Bupati Lahat dan Pj Bupati Muara Enim oleh Gubernur Sumatera Selatan.

Rencana pelantikan ini terungkap setelah beredarnya surat undangan terkait pelantikan Penjabat Bupati Lahat, Penjabat Bupati Banyuasin, dan Penjabat Bupati Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan. 

Dalam undangan tersebut, disebutkan, pemerintah provinsi Sumatera Selatan akan melantik Penjabat Bupati Lahat, Pj Bupati Banyuasin, dan Pj Bupati Muara Enim yang akan dilaksanakan hari Senin (22/7/2024) tahun 2024 pukul 14.00 WIB, bertempat di Griya Agung Palembang. 

BACA JUGA:Elen Setiadi Bersilaturahmi dengan Direktur Manajemen Risiko PTPN 3

BACA JUGA:Program Kegiatan 2024 Instrumen Penting Pembangunan

Undangan ini ditandatangani langsung oleh Pj Sekretaris Daerah, Edward Candra, pada tanggal 19 Juli 2024.

"Informasinya Senin ada pelantikan, karena sudah beredar surat undangan via WhatsApp," kata narasumber yang enggan disebutkan namanya. 

Namun, dalam undangan tersebut belum disebutkan nama-nama penjabat Bupati yang akan mengisi wilayah Banyuasin, Lahat, dan Muara Enim. "Belum ada namanya," ungkapnya.

Sekretaris Daerah Banyuasin, Erwin Ibrahim, ketika dikonfirmasi, membenarkan rencana pelantikan ini.

"Besok (Minggu) rapat persiapan di Pemprov, untuk hasilnya akan diinfokan," katanya.

Pj Bupati Banyuasin sebelumnya, Hani Syopiar Rustam, dilantik pada Senin (18/9) 2023 sekitar pukul 13.00 WIB di Griya Agung Palembang oleh Gubernur saat itu, Herman Deru. 

Hani menggantikan posisi Bupati Banyuasin, Askolani, yang masa jabatannya berakhir pada September 2023. 

Selama menjabat, Hani memperkenalkan gebrakan berupa pelayanan kolaboratif yang mencakup pelayanan dokumen kependudukan, pelayanan kesehatan, pelayanan Keluarga Berencana (KB), pelayanan perizinan usaha, dan pelayanan publik lainnya.

Pelayanan kolaboratif ini membantu mempermudah masyarakat Kabupaten Banyuasin dalam mengurus berbagai keperluan seperti pembuatan KTP dan program lainnya, sehingga Hani berhasil meraih beragam penghargaan tingkat provinsi hingga nasional.

Kategori :

Terkait

Selasa 27 Aug 2024 - 16:49 WIB

Sumsel Siap Jadi Tuan Rumah

Sabtu 24 Aug 2024 - 22:18 WIB

Sumsel Perangi Judi Online

Rabu 21 Aug 2024 - 21:16 WIB

Pemkot Dorong Pendidikan Inklusif

Kamis 15 Aug 2024 - 20:59 WIB

Prioritaskan Normalisasi Drainase