Maarten Paes Gabung Timnas Indonesia, Siap Berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Doc/Foto/Ist--

REL,EMPATLAWANG.BACAKORAN.CO.ID – Kiper asal Belanda yang kini membela FC Dallas, Maarten Paes, tengah dalam perjalanan untuk bergabung dengan Timnas Indonesia di Arab Saudi.

Paes akan menjadi bagian penting dalam skuad asuhan Shin Tae-yong untuk menghadapi babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Siap Hadapi Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Ujian Berat di Tanah Jeddah

BACA JUGA:Apakah Erik ten Hag Segera Dipecat?

Setelah resmi disetujui FIFA terkait perpindahan federasinya, Paes diproyeksikan sebagai kiper utama Timnas Indonesia.

Namanya masuk dalam daftar pemain yang dipanggil untuk mengikuti jeda internasional pada bulan September 2024 ini. 

Timnas Indonesia dijadwalkan menjalani dua pertandingan penting pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pertandingan pertama melawan Timnas Arab Saudi akan digelar pada 5 September 2024 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah.

Laga berikutnya akan mempertemukan Indonesia dengan Timnas Australia pada 10 September 2024.

BACA JUGA:Manchester United Punya Ekspektasi Tinggi kepada Manuel Ugarte

BACA JUGA:Tiga Kesepakatan Jelang Deadline Transfer

Meskipun Paes dipastikan bergabung, ia belum dapat diturunkan pada pertandingan melawan Arab Saudi.

Kiper yang baru saja mengunggah foto dirinya di pesawat menuju Arab Saudi tersebut baru bisa dimainkan saat melawan Australia.

Hal ini dikarenakan pendaftaran pemain untuk laga pertama telah ditutup sebelum kepindahannya selesai diproses.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan