Minggu, 10 Nov 2024
Network
Empat Lawang Madani
Pendidikan
Rakyat Empat Lawang
Sumsel
Kesehatan
Kriminal
Olahraga
Lainnya
Nasional
Mitos dan Legenda
Religi
Network
Beranda
Kesehatan
Detail Artikel
Kopi Campur Lemon, Bermanfaat atau Berbahaya?
Reporter:
Adi Candra
|
Editor:
Mael
|
Kamis , 05 Sep 2024 - 21:22
Ilustrasi--
kopi campur lemon, bermanfaat atau berbahaya? tak sedikit yang percaya bahwa minum kopi campur lemon dapat menurunkan berat badan, mengurangi sakit kepala, dan baik untuk kesehatan kulit. cek fakta ilmiahnya dalam penjelasan berikut! apakah aman mengonsumsi kopi yang dicampur lemon? pada dasarnya, minum kopi campur lemon tidak dilarang dan aman untuk dikonsumsi oleh sebagian orang. namun, bagi sebagian orang lainnya, minuman ini bisa berbahaya dan menyebabkan penyakit asam lambung (gerd) semakin parah. baca juga:donor darah untuk peringati hut lalu lintas ke-69 baca juga:resmikan jembatan air lematang di muara enim pasalnya, kopi dan lemon sama-sama memiliki sifat asam, dengan kadar ph asam pada lemon yang lebih tinggi. pada beberapa kasus, efek minum kopi campur lemon dapat menyebabkan diare semakin parah. bila selama ini anda mengalami masalah dengan asam lambung, sebaiknya anda menghindari minum kopi yang dicampur lemon. namun, jika selama ini tidak bermasalah ketika mengonsumsi keduanya secara terpisah, anda boleh saja minum kopi dicampur lemon, selama tidak berlebihan. kopi dapat dicampur dengan apa saja? selain dicampur lemon, anda bisa mencampurkan jahe, kayu manis, ekstrak vanila, garam, atau daun mint pada kopi agar rasanya lebih lezat. adakah manfaat minum kopi campur lemon? lemon dan kopi memang dapat membawa manfaat baik bagi kesehatan. namun, mencampur kopi dan lemon bukan berarti akan mendapat manfaat yang lebih besar. lemon dikenal bermanfaat karena tinggi akan kandungan vitamin c dan serat tinggi. sementara itu, kopi mengandung beragam zat gizi, yaitu vitamin b2, vitamin b3, magnesium, kalium, dan polifenol yang bersifat sebagai antioksidan. berikut ini fakta ilmiah dari dugaan khasiat minum kopi campur lemon. 1. bermanfaat untuk menurunkan berat badan menurut situs cleveland clinic, minum kopi campur lemon sebenarnya tidak secara spesifik dapat menurunkan berat badan. meski sudah dirasakan oleh beberapa orang, tetapi diet kopi campur lemon yang viral di media sosial tidak sepenuhnya benar. pasalnya, lemon tidak memiliki komponen atau senyawa khusus yang berfungsi membakar lemak. menurunnya berat badan ini karena minum air lemon saja memang tidak memberikan banyak tambahan kalori untuk tubuh. di sisi lain, menurut situs harvard school of public health, kopi memiliki kaitan erat dengan turunnya berat badan. disebutkan dalam penelitian yang melibatkan 126 orang dengan kondisi overweight, bahwa minum 4 cangkir kopi dapat mengurangi lemak tubuh hingga 4 persen. 2. meningkatkan kesehatan kulit minum kopi campur lemon pun disebut dapat memberi manfaat untuk kesehatan kulit. kopi mengandung zat asam yang dapat meningkatkan aliran darah dan hidrasi kulit. sementara lemon mengandung vitamin c yang dapat merangsang produksi kolagen, yaitu kandungan yang dapat memberi elastisitas kulit. akan tetapi, khasiat lemon untuk kulit hanya bisa diperoleh secara optimal dengan penyerapan sari lemon ke kulit secara langsung. lagi pula, mengonsumsi kopi lemon bukanlah satu-satunya perawatan efektif untuk mengatasi masalah kulit anda. untuk memelihara kesehatan kulit, anda tetap perlu mengonsumsi makanan bergizi seimbang dan menggunakan produk perawatan yang cocok untuk tipe kulit anda. jadi, tidak sepenuhnya benar bila minum kopi dicampur lemon dapat meningkatkan kesehatan kulit. 3. mengatasi sakit kepala menurut studi dalam jurnal frontiers in nutrition buah sitrus seperti lemon mengandung vitamin c yang dapat membantu mengurangi sakit kepala atau migrain. hal ini karena vitamin c dalam lemon dapat membantu mengurangi stres oksidatif di tubuh yang menjadi salah satu faktor pemicu sakit kepala atau migrain di sisi lain, kandungan kafein dapat membantu meredakan sakit kepala, tapi biasanya dengan kombinasi obat analgesik. meski begitu, menurut jurnal nutrients (2020), kopi bisa menjadi salah satu faktor yang menyebabkan timbulnya sakit kepala atau migrain. minum kopi campur lemon sebelum anda merasakan sakit kepala mungkin tidak jadi masalah. namun, mengonsumsi kopi berlebih untuk menghilangkan sakit kepala justru membuat nyeri semakin parah. kesimpulan minum kopi campur lemon umumnya aman dan tidak berbahaya untuk kesehatan tubuh. campuran kedua bahan ini berpotensi untuk kesehatan seperti menurunkan berat badan, menjaga kesehatan kulit, dan mengatasi sakit kepala. namun, orang dengan sakit asam lambung tidak disarankan untuk mengonsumsi kombinasi minuman ini. pasalnya, kandungan asam pada kopi dan lemon cukup tinggi, sehingga bisa memperparah gejala. meski demikian, manfaat tersebut pun bisa didapat ketika mengonsumsi kopi secara terpisah, bukan karena dari campuran keduanya.
1
2
3
4
»
Last
Tag
# menyebabkan diare
# efek minum kopi
# campur lemon
# berbahaya
# kopi
# penyakit asam lambung
# bermanfaat
Share
Koran Terkait
Kembali ke koran edisi Koran Rel 06 September 2024
Berita Terkini
IKN Ditargetkan Jadi Pusat Pemerintahan Baru dalam 5 Tahun Mendatang
Nasional
31 menit
Nama Pahlawan Ini Diabadikan Sebagai Nama Jalan di Indonesia
Nasional
36 menit
AHY Tunjuk Merry Riana Jadi Staf Khusus, Berikut Riwayat Pendidikan dan Kariernya
Nasional
1 jam
Prabowo Membubarkan Satgas Sosialisasi UU Cipta Kerja, Apa Dampaknya?
Nasional
2 jam
Sri Mulyani Instruksikan Pemangkasan 50 Persen Anggaran Perjalanan Dinas ASN
Nasional
3 jam
Berita Terpopuler
Abdul Muti Bocorkan Kurikulum Ful-Ful, Pembelajaran Mindful, Meaningful, dan Joyful untuk Masa Depan Pendidika
Pendidikan
21 jam
Deretan Jenderal Asal Sumatera Selatan yang Berjasa di Tanah Air
Nasional
20 jam
Polda Metro Jaya Sita Barang Bukti Fantastis dari Kasus Judi Online yang Melibatkan Pegawai Komdigi
Nasional
22 jam
Mengenal 4 Pahlawan Perempuan dari Jawa Tengah yang Menginspirasi Indonesia
Nasional
17 jam
Jejak Heroik dari Sumatera Selatan: 3 Pahlawan Nasional yang Mengukir Sejarah dan Menginspirasi Generasi
Nasional
20 jam
Berita Pilihan
Banyak yang Nggak Tau, Ini, 10 Misteri yang Ada di Desa Kuno Tiongkok
Mitos dan Legenda
9 jam
Suku Pedamaran: Kearifan Lokal dan Warisan Budaya yang Menjaga Keharmonisan dengan Alam
Nasional
9 jam
Kekuatan Alam dan Makhluk Halus, Menggali Spiritualitas dan Kearifan Lokal Suku Pedamaran
Mitos dan Legenda
9 jam
Mendengar Bisikan Gaib dari Benteng Trumon, Mengungkap Misteri dan Keagungan Sejarah Aceh Selatan
Mitos dan Legenda
13 jam
Melihat Primadona Dalam Sejarah, Ternyata Ini Asal-usul Legenda Naga! Benarkah Ada?
Mitos dan Legenda
1 hari