Infinix Rilis HOT 50i dan SMART 9 di Indonesia, Targetkan Pasar Entry Level

Ilustrasi - Infinix secara resmi meluncurkan dua ponsel entry-level terbarunya, Infinix HOT 50i dan SMART 9, di Indonesia.-Foto: dok/ist-

REL , BACAKORAN.CO - Infinix secara resmi meluncurkan dua ponsel entry-level terbarunya, Infinix HOT 50i dan SMART 9, di Indonesia.

Kedua ponsel ini ditawarkan dengan harga sekitar Rp1 jutaan, dirancang dengan durabilitas tinggi, performa mumpuni, serta desain segar yang disesuaikan dengan kebutuhan generasi muda.

"Kami kembali menghadirkan pengalaman fitur unggulan pada smartphone terbaru kami bagi para XFans di Indonesia.

Infinix SMART 9 dengan chipset G81, yang termasuk tertinggi di kelasnya, serta HOT 50i sebagai seri pertama dari HOT 50 Series yang kami luncurkan bulan ini," ujar Sergio Ticoalu, Head of Marketing Infinix Indonesia, dalam keterangannya, Senin (7/10).

Spesifikasi Infinix HOT 50i

BACA JUGA:Bawang Putih untuk Jerawat: Efektif atau Berisiko?

BACA JUGA:Tiga Nelayan Bintan Ditahan Polisi Malaysia, Konsulat Johor Bahru Berikan Pendampingan

Infinix HOT 50i hadir sebagai seri pertama dari HOT 50 series, dilengkapi dengan chipset Helio G81 yang menjanjikan kinerja optimal, termasuk untuk kebutuhan hiburan dan mobile gaming.

Ponsel ini memiliki layar 6,7 inci dengan refresh rate 120Hz, memastikan tampilan visual yang halus.

HOT 50i juga menawarkan RAM 6GB dan penyimpanan internal 128GB yang bisa ditingkatkan hingga 2TB.

Ponsel ini didukung oleh baterai besar berkapasitas 5000 mAh dengan pengisian daya cepat 18W. Fitur unggul lainnya termasuk kamera 48MP, teknologi NFC, serta sertifikasi IP54 yang menjamin ketahanan terhadap air dan debu.

BACA JUGA:Nikmati Suasana Desa dan Kuliner Khas Jogja di Warung Watoe Gadjah

BACA JUGA:9 Makanan Super untuk Mengencerkan Darah dan Menjaga Jantung Sehat

Ponsel ini tersedia dalam berbagai pilihan warna, termasuk Dreamy Purple, Sage Green, Titanium Grey, dan Sleek Black.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan