Daftar Tamu Negara yang Hadir di Pelantikan Prabowo-Gibran, Memperkuat Hubungan Internasional
Ahy smabut tamu negara yang sudah berdatangan-ist/net-
Daftar Tamu Negara yang Hadir di Pelantikan Prabowo-Gibran, Memperkuat Hubungan Internasional
REL, Jakarta – Pelantikan Presiden terpilih Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka pada Minggu, 20 Oktober 2024, akan menjadi salah satu acara paling bergengsi dalam sejarah politik Indonesia.
Tidak hanya menarik perhatian masyarakat, acara ini juga akan dihadiri oleh 34 perwakilan negara dari berbagai belahan dunia, termasuk sejumlah kepala negara, wakil kepala negara, serta utusan khusus.
Kehadiran tamu-tamu penting ini menunjukkan eratnya hubungan diplomatik yang telah terjalin antara Indonesia dengan negara-negara sahabat.
Kehadiran pemimpin dunia pada acara kenegaraan ini juga diharapkan dapat memperkuat kerja sama bilateral di berbagai bidang seperti ekonomi, perdagangan, pertahanan, serta kebudayaan.
BACA JUGA:Rundown Pelantikan Prabowo-Gibran 20 Oktober 2024, Pidato Khusus Prabowo, Mari Simak!
BACA JUGA:Mitos di Balik 5 Lagu Populer Indonesia yang Bikin Merinding
Tamu Kehormatan dari Berbagai Negara
Dalam daftar yang dibagikan oleh DPR RI, tamu negara yang hadir terdiri dari kepala negara, wakil kepala negara, hingga utusan khusus.
Beberapa di antaranya adalah tokoh penting dari Asia Tenggara, Timur Tengah, Eropa, hingga Pasifik. Negara-negara yang akan mengirimkan perwakilan mereka di antaranya:
Kepala Negara atau Wakil Kepala Negara:
1. Brunei Darussalam – Sultan Hassanal Bolkiah.
2. Filipina – Presiden Ferdinand Marcos Jr.
3. Kamboja – Perdana Menteri Hun Manet.