Budiarto Marsul Paparkan Program Prioritas di Lokakarya Pendidikan Pemilih Pilkada Lahat

Budiarto Marsul Paparkan Program Prioritas di Lokakarya Pendidikan Pemilih Pilkada Lahat-doc for rel-

Budiarto Marsul Paparkan Program Prioritas di Lokakarya Pendidikan Pemilih Pilkada Lahat

REL, BACAKORAN.CO - Dalam lokakarya pendidikan pemilih yang diselenggarakan Pimpinan Daerah 'Aisyiyah Kabupaten Lahat, Calon Wakil Bupati Lahat nomor urut 1, DR H Budiarto Marsul, SE., M.Si., memaparkan program prioritasnya bersama Calon Bupati Yulius Maulana (YM-BM). 

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati periode 2025-2030, dengan lokasi di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Lahat, pada Senin (28/10).

Dalam acara yang dihadiri pula oleh perwakilan KPUD dan Bawaslu Lahat, Budiarto menekankan pentingnya perubahan signifikan di Kabupaten Lahat. 

Ia mengungkapkan bahwa meskipun Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Lahat mencapai angka 5,1 triliun, kabupaten ini masih tercatat sebagai daerah termiskin kedua di Sumatera Selatan. 

“Ini sangat memprihatinkan, padahal kita punya sumber daya alam melimpah seperti batu bara, perkebunan, dan pertanian. Kami ingin membawa perubahan besar agar Lahat tidak lagi menyandang predikat termiskin,” tegas Budiarto.

BACA JUGA:Tema Hari Sumpah Pemuda 2024:

BACA JUGA:Sleman Kembangkan Pertanian Sehat Hemat Biaya untuk Keberlanjutan

Program Prioritas YM-BM untuk Masyarakat Lahat

Budiarto memaparkan sejumlah program unggulan yang menjadi fokus pasangan YM-BM dalam mengatasi masalah kemiskinan dan kesejahteraan. 

Program-program tersebut mencakup sektor pendidikan, kesehatan, sosial, tenaga kerja, hingga keagamaan:

1. Pendidikan: YM-BM merancang program sekolah gratis plus dan tunjangan khusus bagi guru honorer. Menurut Budiarto, guru memiliki peran besar dalam mencerdaskan anak bangsa, sehingga dukungan finansial ini dianggap penting.

2. Kesehatan: Pasangan YM-BM akan meningkatkan pelayanan kesehatan dengan menambah dokter spesialis serta menyediakan program berobat gratis bagi masyarakat Lahat.

3. Kesejahteraan Sosial: YM-BM merencanakan anggaran khusus untuk Dinas Sosial demi membantu penyandang disabilitas dan meningkatkan kesejahteraan mereka.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan