Waspada Stroke Ringan, Kenali Gejala hingga Pengobatannya

Ilustrasi-.--

Obat statin, seperti atorvastatin, simvastatin, dan rosuvastatin, untuk mengurangi kadar kolesterol, terutama bagi penderita kolesterol tinggi.

2. Endarterektomi Karotid

Endarterektomi karotid adalah prosedur operasi yang dilakukan untuk menghilangkan tumpukan lemak yang menyebabkan penyempitan pada pembuluh arteri karotis.

Biasanya, prosedur ini dokter sarankan untuk beberapa kondisi.

Ambil contoh, penderita mini stroke mengalami penyempitan pada arteri karotis yang sedang atau parah atau bila obat-obatan tidak dapat mencegah penggumpalan darah yang menyebabkan penyumbatan.

3. Angioplasti

Pada beberapa kasus, prosedur angioplasti juga mungkin akan dokter sarankan.

Prosedur ini dilakukan dengan cara menggunakan alat seperti balon untuk membuka arteri yang tersumbat dan menempatkan alat stenting (tabung kawat kecil) ke dalamnya agar arteri tetap terbuka.

Bagaimana cara mencegah stroke ringan?

Cara terbaik untuk mencegah serangan stroke ringan adalah dengan menghindari berbagai faktor risiko yang dapat dikendalikan.

Adapun hal ini bisa Anda lakukan dengan menerapkan gaya hidup sehat.

Berikut ini adalah beberapa upaya gaya hidup sehat yang bisa Anda terapkan untuk mencegah Transient ischemic attack (TIA).

Berhenti merokok.

Membatasi konsumsi makanan berlemak jenuh, mengandung kolesterol, dan pantangan makanan penderita stroke lainnya.

Membatasi konsumsi natrium atau garam untuk mengontrol tekanan darah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan