Yamaha Ungkap Alasan Lexi Belum Menggunakan Turbo Seperti NMax dan Aerox

Yamaha Lexi -Doc/Foto.Ist-

REL,BACAKORAN.CO - Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengungkap alasan mengapa Yamaha Lexi belum dilengkapi dengan teknologi turbo, meskipun mesin 155 cc VVA terbaru sudah digunakan pada model ini sebagai pengganti mesin 125 cc sebelumnya. Dalam peluncuran Aerox Alpha pada 19 Desember 2024, Rifki Maulana, Manager Public Relations PT YIMM, menyatakan bahwa penggunaan turbo pada Lexi masih bergantung pada permintaan pasar. Menurut Rifki, jika Lexi membutuhkan turbo di masa depan, Yamaha tidak menutup kemungkinan untuk mempelajarinya lebih lanjut.

BACA JUGA:Ini Rekomendasi Destinasi Wisata Alam di Bogor untuk Melepas Penat, Berikut Penjelasanya!

BACA JUGA:Kecelakaan Maut di SPBU Simpang Gegas, Musi Rawas: Pick-Up Tabrak Truk, 1 Tewas, 1 Luka-Luka

Rifki menjelaskan bahwa meskipun Lexi, NMax, dan Aerox berbagi platform yang sama, namun ada perbedaan pada rangka masing-masing. “Jadi resource-nya sudah ada, mesinnya sudah ada, tinggal market-nya saja,” ungkapnya.

Yamaha Lexi 155 sendiri menggunakan mesin Blue Core 155 cc generasi terbaru yang telah mengalami penyempurnaan pada komponen seperti camshaft, piston, dan head untuk mengurangi aktivasi dan vibrasi. Mesin ini menghasilkan tenaga maksimal 11,3 kW pada 8000 rpm dan torsi maksimum 14,2 Nm pada 6500 rpm, serta dilengkapi dengan teknologi Variable Valve Actuation (VVA), SOHC, 4 katup, dan sistem pendingin cair (liquidcooled).

BACA JUGA:Evaluasi Kinerja Penjabat Kepala Daerah, Penjabat Bupati Empat Lawang Tunjukkan Komitmen Tata Kelola Baik

BACA JUGA:Rincian Gaji PPPK Tahun 2025 Berdasarkan Jenjang Pendidikan, Dari SD Hingga S3: Berapa Besaran Gajinya?

Dengan pengembangan mesin terbaru tersebut, Yamaha Lexi diharapkan dapat menawarkan performa yang lebih baik, meski saat ini belum ada rencana untuk memasang turbo seperti pada NMax dan Aerox Alpha***

 

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan