Daerah Papua, Surga Tambang Emas dan Provinsi dengan Upah Tertinggi di Nusantara

Daerah Papua, Surga Tambang Emas dan Provinsi dengan Upah Tertinggi di Nusantara--

Daerah Papua, Surga Tambang Emas dan Provinsi dengan Upah Tertinggi di Nusantara

REL, JAKARTA - Papua, provinsi paling timur Indonesia yang dikenal sebagai "lumbung emas" Nusantara, memiliki perjalanan sejarah yang panjang dan penuh dinamika. 

Pernah menjadi pusat gerakan separatis sejak tahun 1963, Papua kini menjadi salah satu provinsi yang paling berkontribusi bagi ekonomi Indonesia, terutama dari sektor sumber daya alamnya.

Perlawanan Separatis Papua

Sejarah Papua sebagai bagian dari NKRI diwarnai oleh perjuangan panjang untuk mempertahankan kesatuan bangsa. 

Sejak bergabung dengan Indonesia pada 1963, berbagai kelompok separatis muncul, berjuang untuk melepaskan diri. Pemerintah Indonesia menyebut mereka sebagai Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), Kelompok Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB), atau Kelompok Separatis Teroris Papua (KSTP).

Meski gerakan separatis masih ada hingga kini, Papua tetap menjadi bagian dari NKRI. Pemerintah terus berupaya mengintegrasikan Papua melalui pembangunan infrastruktur, peningkatan kesejahteraan masyarakat, dan pengelolaan sumber daya alam secara berkelanjutan.

BACA JUGA:MenPANRB Pastikan Nasib Honorer ‘Aman’

BACA JUGA:Vonis Pidana 6,5 Tahun Harvey Moeis Dirujak Warganet

Papua: Aset Berharga Indonesia

Papua adalah salah satu provinsi terkaya di Indonesia, terutama karena kandungan emas dan mineralnya yang melimpah.

Menurut Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Papua, potensi kandungan emas primer di wilayah ini mencapai 3,2 miliar ton. Selain itu, tambang tradisional rakyat mampu menghasilkan hingga 509 juta ton emas.

Tambang Grasberg di Papua, yang dikenal sebagai tambang emas bawah tanah terbesar di dunia, menjadi salah satu sumber utama devisa negara. Kekayaan ini menjadikan Papua aset yang sangat penting bagi Indonesia.

Upah Minimum Tertinggi di Indonesia

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan