Kapolsek Hadiri Pengajian Rutin Bulanan
Kegiatan Kapolsek Tebing Tinggi dalam Pengajian Rutin Bulanan dan Doa Bersama Pemilu Damai 2024. Foto : Ist--
REL, Empat Lawang - Kapolsek Tebing Tinggi beserta 3 anggota Polsek Tebing Tinggi menghadiri undangan pengajian rutin bulanan dan doa bersama dalam rangka Pemilu Damai Tahun 2024.
Acara ini berlangsung di Masjid Taqwa, Desa Batu Pance, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, dimulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.
Kapolsek Tebing Tinggi, AKP FAUZI SALEH., S.H., M.M., bersama anggota Polsek, turut serta dalam kegiatan ini. Mereka menyampaikan bantuan sosial kepada masyarakat Desa Batu Pance berupa beras seberat 10 kg dan amplop berisi uang yang diberikan kepada Yatim Piatu.
Pada kesempatan ini, Kapolsek Tebing Tinggi, AKP Fauzi Saleh, S.H., M.M., memberikan ceramah tau’ziah, yang juga dihadiri oleh Bapak Suharli M Yamin, S.T. Isi ceramahnya mengajak masyarakat untuk menciptakan Pemilu Damai Tahun 2024.
BACA JUGA:Ini 4 Makanan yang Efektif Mengatasi Darah Rendah
BACA JUGA:Matangkan Persiapan MTQ VII KORPRI Tingkat Nasional
Beliau menekankan pentingnya menjaga perdamaian dan keselamatan menjelang pemilihan umum, serta mengingatkan agar masyarakat tidak terlibat dalam konflik dan memilih sesuai hati nurani. Selain itu, juga disarankan untuk tidak suka membicarakan aib orang lain, melaksanakan ibadah, serta berbuat baik kepada sesama.
Selama pelaksanaan kegiatan, situasi berjalan dalam keadaan aman, lancar, dan kondusif. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga perdamaian dan kedamaian dalam proses demokrasi. (rls).