Striker Muda Rp1,3 Triliun Siap Mendarat?

TARGET: Penyerang Frankfurt, Hugo Ekitike menjadi target utama pelatih West Ham United, Graham Potter, yang ingin membawa klub ke level lebih tinggi. Foto: KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP via Getty Images--

REL, Inggris - West Ham United bersiap melakukan gebrakan besar di bursa transfer musim panas mendatang. 

Setelah jendela transfer Januari yang sepi, The Hammers kini dikabarkan tengah mengincar striker top untuk memperkuat lini serang mereka.

Menurut laporan dari Foot Mercato, West Ham tengah mengincar striker Eintracht Frankfurt, Hugo Ekitike. 

Pemain berusia 22 tahun itu disebut sebagai target utama pelatih Graham Potter, yang ingin membawa klub ke level lebih tinggi.

West Ham dikabarkan sudah mulai bergerak lebih awal untuk mengamankan tanda tangan Ekitike. 

BACA JUGA:Ferguson Tantang Mourinho

Namun, Frankfurt tidak akan melepas sang striker dengan harga murah. Klub Bundesliga itu dikabarkan meminta mahar sebesar £67 juta atau sekitar Rp1,3 triliun.

Harga tersebut tentu menjadi tantangan besar bagi manajemen West Ham. 

Meski begitu, langkah ini akan menjadi pernyataan serius dari klub London tersebut dalam upaya bersaing di papan atas Liga Inggris.

Ekitike bukan nama asing di radar West Ham. Klub ini sudah beberapa kali dikaitkan dengan eks pemain Reims dan Paris Saint-Germain tersebut, termasuk pada bursa transfer Januari lalu.

BACA JUGA:Paulo Fonseca Diskors 9 Bulan!

Dikenal memiliki kecepatan luar biasa, pergerakan cerdas, dan penyelesaian akhir mematikan, Ekitike telah mencatatkan 18 gol dan enam assist dalam 34 pertandingan musim ini bersama Frankfurt. 

Tak heran jika Sky Sports menyebutnya sebagai pemain yang "luar biasa".

Meski sangat diinginkan oleh Potter, harga yang dipatok Frankfurt bisa menjadi penghalang terbesar dalam transfer ini. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan