Sosialisasikan Keselamatan Lalu Lintas Jelang Lebaran

Sosialisasi Dan Pemasangan Tagline Mudik Aman Keluarga Nyaman--

REL, Pagar Alam - Upaya memastikan keselamatan arus lalu lintas selama ramadhan menjelang Idul Fitri, Polres Pagar Alam mulai melaksanakan sosialisasi, dengan tagline "Mudik Aman Keluarga Nyaman".

Acara ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya keselamatan di jalan, serta menciptakan suasana mudik yang aman dan nyaman.

"Kegiatan juga diharapkan dapat menurunkan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah Pagar Alam," ungkap Wakapolres Pagar Alam M Ali Asri.

Diterangkanya, jika beberapa pihak turut berperan dalam pelaksanaan kegiatan ini, di antaranya Kasat Lantas, Kanit Kamsel, Anggota Lalu Lintas, Dishub, dan Jasa Raharja.

BACA JUGA:Polres Lahat Gelar La Pra Ops Ketupat Musi 2025

BACA JUGA:TIm Gabungan Cek Kualitas BBM dan Tera di SPBU Lahat

"Kolaborasi antar instansi ini sangat penting untuk mendukung kelancaran dan keselamatan arus mudik," imbuhnya.

Ditambahkan Kasat Lantas AKP Herman giat sosialisasi dan pemasangan tagline ini dengan mengunjungi loket bus di beberapa titik penting, yaitu Terminal Nendagung, Loket Sinar Dempo, dan Loket TIA (Telaga Indah Armada).

"Diharapkan, melalui kegiatan ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya keselamatan saat melakukan perjalanan mudik,"pungkasnya. (rer)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan