Doa Bersama Polres Empat Lawang: Komitmen Bersama Jaga Kedamaian Jelang PSU 2025 Pasca Putusan MK

Doa Bersama Polres Empat Lawang: Komitmen Bersama Jaga Kedamaian Jelang PSU 2025 Pasca Putusan MK-doc rel-

Rel, Empat Lawang – Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Empat Lawang tahun 2025, Polres Empat Lawang Polda Sumsel menggelar kegiatan doa bersama yang penuh khidmat pada Jumat, 18 April 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Mapolres Empat Lawang sebagai wujud komitmen untuk menjaga keamanan, persatuan, dan kedamaian dalam proses demokrasi pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), tokoh masyarakat, pemuka agama, dan organisasi kemasyarakatan. Beberapa pejabat penting yang hadir antara lain Pj. Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denim, Kapolres Empat Lawang AKBP Abdul Aziz Septiadi,

Dandim 0405 Lahat yang diwakili Mayor Sudarno, Kajari Empat Lawang Eryana Ganda Nugraha, Ketua DPRD Darli, Pj. Sekda Yulius Sugiantara, Kepala Pengadilan Negeri Lahat Melisa, Kepala BNNK Andi Kurniawan, Ketua KPU Eksan Budiman, serta Ketua Bawaslu Hendro Susanto.

BACA JUGA:Jelang PSU, Bawaslu Empat Lawang Kawal Ketat Distribusi Logistik Pemilu

BACA JUGA:Jelang PSU, Bawaslu Empat Lawang Tertibkan APK di Masa Tenang Bersama TNI-Polri

Dalam sambutannya, Kapolres AKBP Abdul Aziz Septiadi menyampaikan pentingnya menjaga suasana yang kondusif menjelang dan selama PSU berlangsung. Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama berdoa demi kelancaran dan keselamatan semua pihak yang terlibat dalam proses pemilihan ulang ini.

"Kita semua berharap agar diberikan kesehatan, keselamatan, dan kemudahan dalam menjalankan tugas ini. Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan kedamaian selama pelaksanaan pemilu," tegas Kapolres.

Kegiatan dilanjutkan dengan doa bersama menurut keyakinan masing-masing yang dipimpin oleh para tokoh agama. Momentum ini menjadi simbol persatuan dan komitmen kuat seluruh elemen di Kabupaten Empat Lawang untuk mendukung proses demokrasi yang jujur, adil, dan damai.

Acara kemudian ditutup dengan sesi foto bersama, memperlihatkan sinergi antar lembaga dan masyarakat dalam menyukseskan PSU 2025.

BACA JUGA:Sidang Hasto Diwarnai Penyusup Dibayar Rp 50.000, Satgas PDI-P Langsung Bertindak!

BACA JUGA:Menyamar Jadi Guru, Perampok Gasak Perhiasan Murid SD di Pangandaran! Disdik Langsung Bertindak Kebersamaan yang terbangun dalam kegiatan ini diharapkan mampu menjadi fondasi kuat dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Empat Lawang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan