Sita 2 Celurit Panjang, Samurai dan Pedang

PEMBINAAN: Kapolsek Prabumulih Barat AKP Yani Iskandar, bersama Dinas Sosial, memanggil orang tua dari 6 pelajar yang tertangkap hendak tawuran pada Minggu subuh (10/3). -FOTO: IST.--

REL, Prabumulih - Meresahkannya aksi tawuran remaja di Kota Prabumulih, tidak mau kalah dengan Kota Palembang. Beberapa hari jelang Ramadan, 6 remaja tertangkap membawa sejumlah celurit panjang dan pedang sudah bersiap untuk tawuran.

Mereka terjaring, Minggu, 10 Maret 2024, sekitar pukul 04.30 WIB, di kawasan Kelurahan Anak Petai, Kecamatan Prabumulih Utara. “Mereka berhasil diamankan bhabinkamtibmas, dibantu ketua RT dan warga,” terang Kapolsek Prabumulih Barat AKP Yani Iskandar.

Keenam remaja yang diamankan itu semuanya masih berstatus pelajar. Masing-masing berinisial MK (14), BA (14), AP (17), MA (17), DA (16), dan ST (17). “Barang buktinya 2 celurit panjang warna cat biru dan merah, serta samurai dan parang,” urai Yani, kemarin.

Barang bukti lain, sepeda motor Yamaha Jupiter Z tanpa pelat nopol, Honda Beat biru tanpa nopol, dan Honda Beat putih merah tanpa nopol. “Sepeda motor itu yang dikendarai para pelaku menuju lokasi tawuran,” tambahnya.

BACA JUGA:PT Bima Citra Realty Alami Kerugian Rp166 Juta Lebih

BACA JUGA:Diduga Kejang-Kejang saat Mandi di Sungai

Karena belum sempat terjadi tawuran, keenam remaja itu dikembalikan lagi ke orang tuanya oleh Polsek Prabumulih Barat bersama Dinas Sosial Kota Prabumulih. “Untuk direhabilitasi, didampingi pihak Dinas Sosial,” ulasnya.

Kemudian mereka juga membuat surat pernyataan tidak mengulangi perbuatannya untuk melakukan tawuran. "Untuk BB (barang bukti) sepeda motor kami kembalikan ke pemilik masing-masing. Sedangkan sajam dibuat berita acara untuk disita," tegas Yani.

Penindakan dan pembinaan terhadap 33 remaja yang hendak tawuran di Kota Prabumulih pada 25 Desember 2023 lalu, belum memberi efek jera. Kelompok lainnya, juga masih berani tawuran. Pada tahun 2024 ini, terjadi lagi Kamis, 11 Januari 2024, sekitar pukul 01.38 WIB.

Seperti yang terekam CCTV rumah warga di kawasan Jl Prof M Yamin, Prabumulih. Serombongan remaja membawa berbagai senjata, sudah berhadapan dan saling tantang untuk maju. "Ayo, sini kau," teriak pelaku tawuran dalam video yang viral beredar di media sosial.

BACA JUGA:Polsek Paiker Amankan Puluhan Miras

Dari sorotan kamera tersembunyi itu, terlihat para pelaku ada yang membawa celurit bulan berukuran besar, juga diduga senjata api laras panjang. Di video lainnya, kawanan remaja tersebut sudah berlarian di pinggir jalan sambil membawa senjatanya.

Tapi kemudian, rombongan pelaku itu berlari lagi balik arah.  "Tebangun ngejut lantak tawuran ini, laju susah tedok. Yang cewek duo ikok itu ya Allah, kesian liat uwong tuonyo," tulis akun @tina08******, di media sosial.

"Ngeri nian Prabu," tambah akun @aayy*****. "Tangkap," timpal akun @adi****. "Astagfirullahhaladzim, kok dak kapok yo," sambung akun @erna*****.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan