Sriwijaya FC Depak Pelatih Kiper Sutrisno Hindarto

Muhammad David. Foto: Istimewa--
° Budi Setiawan Langsung Masuk
REL, Palembang – Manajemen Sriwijaya FC mengambil keputusan cepat dan tegas dengan mencopot pelatih kiper mereka, Sutrisno Hindarto alias Coach Tris. Keputusan ini diambil sebagai bagian dari evaluasi menyeluruh tim menyusul kekalahan kandang kedua yang dialami Elang Andalas musim ini.
Wakil Presiden Sriwijaya FC, Mohammad David, mengumumkan langsung pencopotan tersebut pada Selasa (30/9). "Kami sudah memutuskan kontrak Coach Tris, dan ini murni bagian dari evaluasi manajemen," ujar David.
David menekankan bahwa pergantian pelatih kiper ini bukanlah semata-mata karena kinerja Coach Tris yang buruk, melainkan upaya manajemen untuk membenahi tim demi menstabilkan performa Sriwijaya FC. "Kami tetap berterima kasih kepada Coach Tris atas dedikasi dan kerja kerasnya," tambahnya.
Sebagai pengganti, Sriwijaya FC langsung menunjuk Budi Setiawan, mantan pelatih kiper Persipal Palu. Penunjukkan ini menjadi sorotan karena Budi Setiawan sebenarnya sudah menjadi kandidat kuat sejak awal pembentukan tim musim ini. Kala itu, rekomendasi manajemen lebih memilih Coach Tris, sementara pelatih kepala Achmad Zulkifli justru menginginkan Budi. Kini, keinginan head coach akhirnya terwujud.
BACA JUGA:Morton Bersinar Usai Dilepas Arne Slot
Waktu pergantian ini sangat mendesak. Budi Setiawan dipastikan akan segera bergabung dengan skuad dan langsung terbang ke Medan pada 2 Oktober. Kehadirannya dibutuhkan untuk mendampingi tim yang akan melakoni laga tandang penting melawan PSMS Medan di Stadion Utama Sumatera Utara pada Sabtu (4/10/2025).
Di sisi lain, Coach Tris Hindarto telah menyampaikan salam perpisahan secara emosional melalui media sosial pribadinya. Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemain, staf pelatih, dan suporter Sriwijaya FC yang telah mendukungnya selama perjalanan singkatnya. "Terima kasih sudah menjadi bagian dari perjalanan ini," tulisnya singkat.
Langkah cepat manajemen Sriwijaya FC ini diharapkan dapat segera membawa dampak positif dan mengembalikan kestabilan performa tim sebelum menghadapi laga krusial di Medan.