Nggak Nyangka! Nubia P9 Pro Punya Layar Halus Setara Flagship
Nubia P9 Pro-Net/Foto/Ist.-
REL,BACAKORAN.CO - Pasar smartphone kelas entry-level kembali kedatangan pemain yang cukup mengejutkan: Nubia P9 Pro, atau yang dikenal sebagai Optus X Pro 2 5G di Australia.
Dengan harga yang sangat terjangkau, ponsel ini membawa spesifikasi yang tidak hanya kompetitif di kelasnya, tetapi juga menawarkan fitur yang mulai langka di HP modern.
Dengan layar 120 Hz, baterai besar, dukungan microSD hingga 2 TB, dan sensor sidik jari samping, Nubia P9 Pro tampil sebagai smartphone budget tapi tangguh yang cocok untuk penggunaan harian tanpa drama.
BACA JUGA:Vivo S50 Pro Mini Siap Gebrak Pasar: Body Mini, Performa Monster!
BACA JUGA:Promo Terbaru Honor Pad 10, Bonusnya Melimpah! Pembeli Dibanjiri Hadiah Jutaan Rupiah
Layar Besar 120 Hz yang Lebih Halus dari iPhone 16 Plus
Salah satu sorotan utama Nubia P9 Pro adalah:
Layar IPS/LCD 6,7 inci
Resolusi HD+ (1600 × 720)
Refresh rate 120 Hz
Keberadaan refresh rate 120 Hz di HP kelas budget sangat jarang ditemukan — bahkan lebih halus dibanding iPhone 16 Plus yang hanya membawa refresh rate 60 Hz.
Cocok bagi pengguna yang suka scrolling cepat, main game ringan, atau menonton video.
Performa Cukup untuk Harian Berkat Unisoc T8300
Menurut database resmi ZTE, Nubia P9 Pro / Optus X Pro 2 mengandalkan:
Unisoc T8300 octa-core
Android 15 dengan tampilan antarmuka mendekati stok