Hendak Tangkap Tersangka Polisi Nyaris Dibacok

DIAMANKAN: Dua pelaku yang hendak bacok anggota polisi, Dedi dan Didik serta parang mereka diamankan di Polsek Penukal Abab. Foto : ist --

REL, PALI - Anggota Unit Reskrim Polsek Penukal Abab Polres PALI, Briptu Iqbal Arni Yusuf nyaris menjadi sasaran pembacokan. Saat menjalankan tugas sebagai penegak hukum Jumat (24/11), sekitar pukul 01.10 WIB. 

Dini hari itu, Briptu Iqbal sedang berdiri di pinggir jalan, di samping mobil menunggu rekannya. Mereka hendak melakukan penangkapan terhadap terduga pelaku tindak pidana penipuan di Desa Air Itam, Kecamatan Penukal, Kabupaten PALI. 

Tak lama kemudian, datanglah Dedi (33), Didin (38) dan Suparman (37). Mereka membawa senjata tajam berupa parang dan mendekati Briptu Iqbal.  

“Ketiga orang ini mendekati anggota saya dan langsung mengayunkan parang dengan niat ingin membacok,” kata Kapolsek Penukal Abab Iptu Arzuan SH. 

BACA JUGA:Terekam CCTV, Aksi Curanmor Intai dan Curi Motor

Rupanya, ketiga orang tersebut merupakan kakak dari orang yang ditangkap oleh anggota Unit Reskrim Polsek Penukal Abab dalam kasus dugaan penipuan. 

“Anggota menghindar dan menyelamatkan diri dan tak lama kemudian datang anggota kami yang lain, rekannya, langsung memberikan bantuan,” jelasnya. 

Dua dari tiga orang itu berhasil diringkus. “Hanya seorang pelaku yang bernama Suparman berhasil melarikan diri,” tuturnya. Dua pelaku yang tertangkap, Dedi dan Didin bersama parang mereka dibawa ke Maplsek Penukal Abab.  

Pengakuan tersangka Didin, dia mencoba membela adiknya yang hendak ditangkap polisi. 

“Aku emosi karena adik saya mau ditangkap. Supaya polisi tidak jadi menangkap dia,” akunya. (ebi/sumeks)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan