5 Manfaat Air Alkali bagi Kesehatan yang Sayang Dilewatkan

Ilustrasi---

Apakah Anda sering merasa mual, muntah, atau sakit kepala? Bisa jadi itu karena tubuh tidak terhidrasi dengan baik, sehingga kadar pH tubuh jadi terlalu asam. Bila itu terjadi, minum air alkali dengan pH 8 bisa menjadi solusi yang tepat.

Apa itu air alkali?

Air alkali adalah salah satu jenis air minum yang memiliki tingkat keasaman (pH) di atas 8, sehingga disebut juga air dengan pH 8+ atau air basa. Ini berbeda dengan air minum pada umumnya yang memiliki pH netral 7.

Minum air pH basa diyakini para ahli dapat memengaruhi pH tubuh. Semakin tinggi pH tubuh (basa), maka semakin baik. Selain itu, air dengan pH 8+ biasanya mengandung mineral alkali dan ORP negatif.

ORP (oxidation reduction potential) adalah kemampuan air untuk bekerja sebagai antioksidan. Semakin negatif nilai ORP, maka semakin banyak kandungan antioksidan di dalam air minum tersebut.

BACA JUGA:Ompung Joglo

Minum air alkali dalam jumlah yang wajar umumnya dianggap aman bagi sebagian besar orang. Namun, penting untuk diingat bahwa tubuh manusia sebenarnya secara alami memiliki mekanisme pengaturan pH yang efektif.

Mengonsumsi air pH basa secara berlebihan bisa berpotensi mengganggu keseimbangan pH alami dalam tubuh dan menyebabkan alkalosis, kondisi ketika tubuh terlalu basa.

Oleh karena itu, sebaiknya minum air pH tinggi dalam jumlah yang wajar dan tidak menggantikan air mineral sepenuhnya.

Manfaat air alkali untuk kesehatan

Hidrasi, atau mempertahankan jumlah cairan di dalam tubuh, merupakan hal yang sangat penting bagi semua orang. Hal ini bertujuan supaya kadar pH dalam tubuh Anda tetap seimbang dan netral, tidak terlalu asam dan juga tidak terlalu basa.

Bila Anda mampu menjaga keseimbangan pH dalam tubuh, fungsi organ tubuh tetap normal dan terhindar dari dehidrasi. Lebih jauh, Anda terhindar dari risiko penyakit yang muncul karena gangguan fungsi organ

BACA JUGA:Warga Lampung Meninggal dalam Sel Tahanan

Nah, berikut inilah berbagai manfaat air pH tinggi untuk kesehatan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan