Anggota DPRD Terpilih Oktori Geriansyah Beri Bantuan Tunai untuk Penanganan Banjir di Paiker

Anggota DPRD Terpilih Oktori Geriansyah Beri Bantuan Tunai untuk Penanganan Banjir di Paiker. (Poto: ist/ist)--

RAKYATEMPATLAWANG.BACAKORAN.CO -- Anggota DPRD Terpilih, Oktori Geriansyah, yang kini masih menjabat sebagai anggota dewan Kabupaten Empat Lawang dari fraksi PAN Dapil 6 Ulumusi Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker), turut berbela sungkawa dan memberikan bantuan tunai kepada Forum Kepala Desa (Forom Kades). 

Bantuan tersebut diberikan oleh Hermansyah yang mewakili Oktori Geriansyah dan diterima langsung oleh bendahara Forom Kades, Diki Mulya, yang juga menjabat sebagai Kepala Desa Penantian untuk penanganan banjir di Kecamatan Paiker, Rabu (15/5/2024).

BACA JUGA:Pj Bupati Terjun Langsung Ke lokasi Banjir

Kepedulian Oktori Geriansyah terhadap warga Paiker pasca banjir ini diharapkan menjadi berkah dan teladan bagi semua. 

"Mudah-mudahan sikap arifnya akan menjadi semangat kebersamaan untuk menjadikan Empat Lawang MADANI. Ini sungguh sebuah naluri yang aspiratif atas kepeduliannya. Salam lumpur dari masyarakat Paiker. Semoga rasa saling memiliki antara masyarakat Paiker dan Bapak Oktori Geriansyah akan penuh berkah dan menjadikan Bapak Oktori figur yang ditauladani," ujar Hermansyah.

Banjir yang terjadi akibat longsor di ulu Desa Talang Padang mengakibatkan Sungai Keruh meluap bercampur lumpur, membanjiri beberapa desa dalam Kecamatan Paiker. 

Banjir ini tidak hanya merusak tetapi juga meninggalkan lumpur yang memenuhi halaman perkantoran, sekolah, lingkungan rumah penduduk, dan jalan raya.

BACA JUGA:Banjir Bandang Menghancurkan Lembah Anai, Padang-Bukittinggi Terputus Total, Masjid Hidayah Berdiri Kokoh

BACA JUGA:Banjir Bandang Melanda Desa Pasenan Kecamatan Terawas, Kabupaten Musi Rawas

Bendahara Forom Kades Kecamatan Paiker, Diki Mulya, menerima bantuan dan sumbangan dari Oktori Geriansyah untuk penanganan pasca banjir di Kecamatan Paiker. 

Bantuan tersebut ditujukan untuk membantu para kepala desa menanggulangi biaya operasional alat berat yang bekerja menormalisasi Sungai Keruh. (*)

Tag
Share