Rutin Gelar Kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental

Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal). Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Jendral Moh Hasan Polres Empat Lawang. Foto : Polres Empat Lawang. --

REL, Empat Lawang - Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan rohani dan mental anggota, rutin melaksanakan kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal).

Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Jendral Moh Hasan Polres Empat Lawang pada hari Kamis, 14 Desember 2023, dimulai pukul 08.00 Wib hingga selesai.

Acara dihadiri oleh Kabag SDM Polres Empat Lawang, Kompol M. Aidil Fitri, S.H., M.M., serta para Pejabat Utama (PJU) dan personel Polres Empat Lawang.

Rangkaian kegiatan Binrohtal meliputi pembukaan, sambutan oleh Kabag SDM Polres Empat Lawang Kompol M. Aidil Fitri, pembacaan Surat Yasin yang dipimpin oleh Bripka Rachmad Candra Irawan, S.E., serta tausiyah dan pembacaan doa yang dipimpin oleh Ustadz h. Haeroni.

BACA JUGA:Upaya Pembinaan dan Penghilang Stress Bagi Warga Binaan

BACA JUGA:Kaki Kanan Putus Usai Digilas Kereta Api

Tujuan dari kegiatan Binrohtal adalah sebagai bentuk upaya untuk memanjatkan doa kepada Allah S.W.T agar seluruh personel Polres Empat Lawang diberikan kekuatan, kesehatan, dan perlindungan yang maha kuasa. 

Doa juga dipanjatkan untuk kesembuhan cepat bagi personel yang sedang sakit.

Selain itu, diharapkan agar tugas dan tanggung jawab ke depan dapat dilaksanakan dengan lebih baik.(rls)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan