Guru Nyaris Terlindas Tronton: Kecelakaan Mengerikan di Lampu Merah Tuban
Doc/Foto/Ist--
REL,EMPATLAWANG.BACAKORAN.CO.ID - Seorang guru mengalami kecelakaan lalu lintas serius saat berhenti di lampu merah di jalan Soekarno Hatta, Tuban.
Kecelakaan ini terjadi pada Senin siang dan melibatkan sepeda motor Yamaha Mio dengan nomor polisi S 2708 IU yang dikendarai oleh Dzikrah Ardhita Putri (23) dari Desa Ngawun, Kecamatan Parengan, Kabupaten Tuban.
Menurut keterangan Kanit Gakkum Satlantas Polres Tuban IPTU Eko Sulistiono, insiden tersebut bermula ketika Dzikrah mengendarai sepeda motor dari arah selatan ke utara.
Pada saat yang bersamaan, sebuah truk tronton dengan nomor polisi H 8774 GQ yang dikemudikan oleh Mohammad Fahrudin asal Desa Bangunrejo, Kecamatan Pamotan, Kabupaten Rembang, juga melaju dari arah yang sama.
BACA JUGA:Kejutan Kapolda Sumsel Irjen Rachmad Wibowo di Hari Bhakti Adyaksa ke-64: Sinergitas Makin Solid
"Saat kendaraan Yamaha Mio ini berhenti di lampu merah, pengemudi truk tidak penuh konsentrasi sehingga menabrak dari arah belakang," ujar IPTU Eko Sulistiono.
Kejadian ini terjadi sekitar pukul 14.15 WIB dan mengakibatkan Dzikrah mengalami luka berat setelah terlindas oleh truk tronton tersebut. Meski demikian, ia masih selamat dan segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.
"Kejadian tersebut menyebabkan korban mengalami luka berat dan langsung dilarikan ke rumah sakit," tambahnya.
BACA JUGA:SKD Kedinasan 2024: Kisi-Kisi dan Tips Ampuh Agar Lulus Tanpa Drama
Beruntung, pada saat kejadian terdapat seorang dokter umum yang kebetulan melintas di lokasi dan segera memberikan pertolongan pertama serta mendampingi korban hingga evakuasi dilakukan.
Tak lama kemudian, anggota kepolisian dan ambulans tiba di lokasi untuk membantu proses evakuasi dan penanganan korban.
Kejadian ini menjadi pengingat akan pentingnya konsentrasi penuh saat berkendara, terutama di area persimpangan yang ramai. Polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait insiden ini.(*)
,