29 Anggota dan ASN Polda Sumsel Raih Penghargaan!

BERI: Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK, memberikan penghargaan kepada 29 personel Polri dan ASN di lingkungan Polda Sumsel. Foto: dok/ist--

REL, Palembang - Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK, memberikan penghargaan kepada 29 personel Polri dan ASN di lingkungan Polda Sumsel yang menunjukkan prestasi luar biasa dalam menjalankan tugasnya. 

Pemberian penghargaan ini dilakukan dalam apel pagi di Mapolda Sumsel, Senin (3/6/2024), dan dihadiri oleh Wakapolda Sumsel, para Pejabat Utama (PJU) Polda Sumsel, serta seluruh personel Polda Sumsel.

Kapolda Rachmad Wibowo dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada para personel yang menerima penghargaan.

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas dedikasi dan kerja keras mereka dalam mencapai prestasi yang membanggakan. 

BACA JUGA:Sehari Bobol Lima Rumah

BACA JUGA:Hendak Menyalip, 2 Sahabat Meregang Nyawa

"Penghargaan ini merupakan hasil dari keberhasilan masing-masing anggota," ujar Kapolda.

Lebih lanjut, Kapolda berharap pemberian penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh personel Polda Sumsel untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

"Saya harapkan kepada seluruh personel untuk bisa melaksanakan budaya kerja yang baik, budaya melayani yang baik, budaya bertindak untuk melindungi masyarakat dengan baik," tegas Kapolda.

Kapolda Rachmad Wibowo juga menyampaikan apresiasi atas keberhasilan pengamanan kunjungan R1 di Sumatera Selatan. 

"Pelaksanaan pengamanan ini sangat luar biasa, berhasil, sukses dan bahkan mendapat apresiasi dari masyarakat," kata Kapolda.

Penghargaan yang diberikan kepada 29 personel Polda Sumsel ini merupakan wujud nyata komitmen Polda Sumsel dalam memberikan penghargaan kepada para personel yang berprestasi dan berdedikasi tinggi dalam menjalankan tugasnya. 

Hal ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh personel Polda Sumsel untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Kapolda Rachmad Wibowo dalam kesempatan ini juga memberikan penghargaan kepada ratusan personel Polda Sumsel yang berprestasi dalam berbagai bidang. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan