Pamitan dan Doa Bersama, Pasangan YM-BM Semakin Yakin Menangkan Hati Masyarakat Kabupaten Lahat

Selasa 17 Sep 2024 - 07:49 WIB
Reporter : Adi Candra
Editor : Adi Candra

Pamitan dan Doa Bersama, Pasangan YM-BM Semakin Yakin Menangkan Hati Masyarakat Kabupaten Lahat

REL, BACAKORAN.CO – Mendekati pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lahat 2024, pasangan bakal calon Yulius Maulana (YM) dan Budiarto Marsul (BM) semakin mantap melangkah. 

Dalam acara pamitan dan doa bersama yang digelar di Desa Batu Rancing, Kecamatan Tanjung Sakti Pumu, Senin (16/09/2024), keduanya memohon doa restu serta dukungan masyarakat untuk maju di kontestasi politik yang tinggal hitungan bulan.

Acara ini semakin bermakna mengingat Budiarto Marsul merupakan putra asli Batu Rancing. Hal ini mendapat dukungan penuh dari tokoh masyarakat setempat, salah satunya Tokoh Masyarakat Besemah, Pandin. 

Dalam pidatonya, Pandin menyatakan keyakinannya bahwa Budiarto bersama Yulius Maulana akan mampu membawa perubahan besar bagi Kabupaten Lahat.

"Batu Rancing ini memang luar biasa, banyak melahirkan tokoh-tokoh hebat. Semoga perjuangan Yulius dan Budiarto ini berhasil dan memenangkan pilkada," ungkap Pandin penuh harap.

Pandin juga menekankan pentingnya sumpah yang akan diucapkan oleh Yulius dan Budiarto apabila terpilih nanti. Ia berharap keduanya akan menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab kepada rakyat yang mendukung.

BACA JUGA:Pesona Yulius Maulana di Pernikahan Rizal dan Nabila: Banjir Permintaan Selfie dari Emak-emak!

BACA JUGA:Anggota IK4L Nyatakan Dukungan untuk Yulius Maulana

Budiarto Marsul: Yulius Sudah Seperti Saudara Kandung

Budiarto Marsul, dalam sambutannya, mengungkapkan bahwa Yulius Maulana bukanlah sekadar pasangan politik baginya, tetapi sudah dianggap sebagai saudara kandung. "Kami berdua sudah sangat dekat, seperti adik kandung sendiri. 

Oleh karena itu, kami mohon pamit kepada seluruh masyarakat Lahat, terutama di Tanjung Sakti dan Jarai, untuk mendukung kami," ungkapnya.

Budiarto menyadari bahwa kesuksesan mereka tidak bisa lepas dari dukungan keluarga, kerabat, dan masyarakat. Dengan penuh semangat, ia mengajak seluruh masyarakat untuk mencoblos pasangan YM-BM pada tanggal 27 November 2024 nanti.

Yulius Maulana: Program Pro Rakyat dan Pesan Penting Soal Politik Uang

Calon Bupati Lahat, Yulius Maulana, juga tak ketinggalan memberikan orasinya. Ia menjelaskan bahwa tim pendukungnya telah bekerja keras selama lebih dari dua tahun untuk menjangkau masyarakat di setiap desa.

Kategori :