Penemuan Telur Raksasa Pterosaurus Berusia 120 Juta Tahun di China

Selasa 12 Nov 2024 - 19:04 WIB
Reporter : Pauzan
Editor : Pauzan

RAKYATEMPATLAWANG – Tim peneliti di China telah membuat penemuan besar dengan ditemukannya lima telur raksasa dari hewan purba pterosaurus.

 Penemuan ini terjadi di Provinsi Xinjiang dan diyakini sebagai peninggalan pterosaurus, reptil terbang yang hidup sekitar 120 juta tahun lalu.

 Peneliti menyatakan bahwa spesies ini masih belum diidentifikasi dengan pasti, tetapi telah memberikan wawasan baru tentang kehidupan purba di kawasan tersebut.

Penelitian di area tersebut menunjukkan bahwa daerah ini dulunya dihuni oleh burung dan reptil yang hidup dalam koloni besar.

BACA JUGA:Penemuan Terowongan Berisi 50.000 Benda Suci di Meksiko

BACA JUGA:Ada Penjaminan, KUR Tak Termasuk Kredit UMKM yang Bisa Diputihkan

Selain telur fosil yang masih utuh, peneliti juga menemukan sisa-sisa tulang pterosaurus serta spesies bernama hamipterus.

 Penemuan ini memperkuat gagasan bahwa hewan-hewan purba ini hidup dalam kelompok sosial yang erat.

“Kombinasi dari telur pterosaurus dan fosil hamipterus menunjukkan spesies ini senang berteman,” ungkap Dr. Wang Xiaolin dari Chinese Academy of Sciences di Beijing.

BACA JUGA:Ini 4 Tambang Rakyat Terbesar di Bengkulu, Menggali Potensi dan Tantangan

BACA JUGA:Banyak yang Nggak Tau, Begini Nama Bulan Islam, Kalender Hijriah dan Peristiwa Pentingnya! Berikut Penjelasany

Berdasarkan analisis, telur-telur pterosaurus memiliki struktur cangkang kasar seperti telur reptil modern. 

Namun, cangkang tersebut juga memiliki karakteristik lentur dan tipis, dengan membran tebal di bagian dalam.

Menurut laporan yang dipublikasikan di jurnal Current Biology, para peneliti menduga bahwa koloni pterosaurus di Turpan Hami Basin, yang terletak di selatan pegunungan Tian Shan, mungkin musnah akibat badai besar.

 Bencana ini diyakini telah memusnahkan hewan-hewan purba tersebut sekitar 120 juta tahun yang lalu.

Kategori :