Blunder Transfer Terbesar dalam 30 Tahun

Sabtu 01 Mar 2025 - 20:21 WIB
Reporter : M Farrel
Editor : M Farrel

Bahkan, kiper asal Kamerun itu selalu tampil di Premier League musim ini.

BACA JUGA:Mats Hummels Mulai Betah di Roma

Namun, kesalahan Onana bukan hanya terjadi di laga melawan Ipswich. Dalam pertandingan sebelumnya melawan Brighton, blundernya membuat Georginio Rutter mencetak gol di Old Trafford. 

Amorim pun memberikan tanggapannya mengenai performa Onana.

"Seperti tim, performanya naik turun. Kadang sangat baik, tetapi kadang juga sangat buruk. Kami harus tetap fokus sepanjang pertandingan untuk bisa menang. Itu satu-satunya cara kami bisa membalikkan keadaan," ujar Amorim.

Sementara itu, David de Gea yang sempat menganggur selama satu tahun akhirnya mendapatkan klub baru. 

Kiper asal Spanyol itu kini menjadi pilihan utama di Fiorentina setelah bergabung dengan klub Serie A pada musim panas 2024.

BACA JUGA:Bersinar di Laga Perdana!

Keputusan United melepas De Gea dan menggantikannya dengan Onana kini semakin dipertanyakan. 

Dengan blunder yang terus terjadi, apakah United akan tetap bertahan dengan Onana atau mulai mencari pengganti baru di bawah mistar? Jawabannya masih menjadi tanda tanya besar. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait