Diskon ini berlaku untuk ruas jalan tol yang dikelola oleh PT Jasa Marga dan PT Hutama Karya.
Direktur Utama Jasa Marga, Subakti Syukur, menjelaskan bahwa potongan tarif tol ini berlaku dengan sistem barrier gate to barrier gate. Ruas jalan tol yang mendapatkan diskon antara lain:
BACA JUGA:Taman Wisata Bougenville: Surga Tersembunyi di Bandung dengan Pesona Alam yang Wajib Dijelajahi!
Tol Jakarta-Cikampek
Jalan Layang Tol MBZ
Tol Palikanci
Tol Kanci-Pejagan
Tol Batang-Semarang
Tol Semarang ABC
Sementara itu, Direktur Utama Hutama Karya, Budi Harto, menyebut bahwa tol Trans Sumatera juga mendapat diskon tarif 20 persen di beberapa ruas, seperti:
Indrapura-Kisaran
Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat (segmen Tebing Tinggi-Sinaksak)
Pekanbaru-Dumai
Indralaya-Prabumulih
Kayuagung-Palembang
Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayuagung